Dinas Pendidikan Limapuluh Kota Gelar Berbagai Kegiatan Semarak HUT RI
VALORAnews - Dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia, Dinas pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Limapuluh Kota menggelar berbagai rangkain kegiatan lomba untuk seluruh sekolah di daerah itu, di halaman kantor Dinas Pendidikan, Tanjung Pati, Rabu (9/8/2017).
Kepala Dinas Pendidikan, Indrawati melalui Kepala Bidang Pendidikan, Alfizar didamping Kasi Sapras Diknas, Sarnen Indra mengatakan, seluruh kegiatan lomba yang dilaksanakan bertemakan perjuangan.
Adapaun untuk lomba yang diperlombakan yakni, nyanyi Solo, vokal Grup dan membaca puisi yang diikuti seluruh siswa perwakilan dari masing-masing sekolah dasar di Kabupaten Limapuluh Kota.
"Kami merasa bangga dengan antusiasme peserta lomba, dalam memeriahkan rangkain kegiatan kemerdekaan republik ini," ujarnya.
Baca juga: Suwirpen Suib Ikuti Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke-79, Ingatkan Pentingnya Persatuan
Diharapkan Alfizar, pada tahun-tahun berikutnya kegiatan yang dilaksanakan akan semakin meriah lagi. "Kegiatan ini untuk menanamkan rasa cinta tanah air dengan memeriahkan HUT Kemerdekaan RI. Sekaligus sebagai ajang pembuktian eksistensi aktifnya kegiatan sekolah dan siswanya kepada wali murid dan masyarakat," tambahnya.
Ia berharap, perlombaan yang bertemakan perjuangan ini, dapat menambah pemahaman siswa sekolah tentang makna yang terkandung, bagaimana sejarah dan perjuangan pahlawan dalam memerdekaan Republik Indonesia.
"Dengan begitu, dapat meningkatkan kecintaan generasi muda terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia,khususnya Kabupaten Limapuluh Kota" ujarnya. (rls/kyo)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar