UMKM di Agam Dibantu Mesin Produksi
VALORAnews - Pemkab Agam, Sumatera Barat, memberikan bantuan mesin untuk meningkatkan produksi dan memperkuat daya saing produk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di daerah itu.
"Mesin ini telah diserahkan kepada UMKM di Kecamatan Palupuh, Kemang Magek, Tilatang Kamang, Baso dan lainnya beberapa bulan lalu," kata Kepala Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian dan Perdagangan Agam, Jabarnur didampingi Ediwar (Bagian Perindustrian) di Lubukbasung, Senin (31/10/2016).
Dijelaskan, bantuan peningkatan produksi yang diserahkan itu seperti mesin pengiris umbi-umbian sebanyak tujuh unit, mesin bordir sebanyak enam unit dan mesin jahit konveksi sebanyak empat unit Bantuan sebesar Rp121,65 juta ini, berasal dari APBD 2016.
Setelah bantuan diserahkan, katanya, pihaknya akan membina para pengrajin agar dapat memanfaatkan dan meningkatan produksi usha UMKM.
Baca juga: Ombudsman Serahkan Hasil Kajian Penanganan Kekerasan di Satuan Pendidikan di Agam pada Pjs Bupati
"Kita ingin bantuan yang diserahkan ini dapat dimanfaatkan, jika tidak dimanfaatkan maka akan ditarik dan akan diserahkan kepada UMKM lainnya. Hal ini sudah komitmen kita dengan pemilik industri rumah tangga," katanya.
Diharapkan, bantuan ini dapat dimanfaatkan secara baik sehingga mereka mampu memproduksi dengan jumlah banyak dan meningkatkan kwalitas sehingga mereka dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga mereka.
Saat ini, jumlah industri rumah tangga di Kabupaten Agam, Sumbar tercatat sebanyak 5.902 unit dengan tenaga kerja 25.093 orang yang tersebar di 16 kecamatan pada 2016. (rls/ham)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
- Ketua PMI Sumbar Ikuti Agenda Olahraga Rutin ASN Agam, Ini Harapannya
- 360 Pesilat Ikuti Kejuaran Pandeka Harimau Agam, Ini Harapan Pjs Bupati
- Pjs Bupati Agam Ikuti Latihan Gabungan Tenis, Ini Arahannya
- Meriahkan HUT RI ke-79, Pemkab Agam Gelar Gerak Jalan Santai
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Olahraga - 20 November 2024
Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Olahraga - 16 November 2024
Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
Olahraga - 10 November 2024
Partisipasi Pilkada Agam Ditargetkan 81 Persen
Kab. Agam - 23 November 2024
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Kab. Agam - 20 November 2024