Camat Padang Utara Lahirkan SOP Penanganan Pengaduan

Senin, 24 Oktober 2016, 09:21 WIB | News | Kota Padang
Camat Padang Utara Lahirkan SOP Penanganan Pengaduan
Camat Padang Utara, Editiawarman menyosialisasikan pengelolaan pengaduan masyarakat pada jajarannya dan sejumlah pemuka masyarakat, di aula kantor camat Padang Utara, Sabtu (22/10/2016). (humas)

VALORAnews - Camat Padang Utara, Editiawarman melahirkan inovasi terkait pengelolaan pengaduan masyarakat. Inovasi yang akan dikuatkan dengan Peraturan Walikota (Perwako) Padang tersebut, diyakini akan memberikan pedoman yang jelas bagi pihak kecamatan dalam menanggapi pengaduan masyarakat.

"Selama ini pengaduan masyarakat sering tidak mendapat tanggapan dan tindak lanjut, karena memang pihak kecamatan belum memiliki pedoman yang jelas untuk merespon pengaduan masyarakat," kata Editiawarman disela Sosialisasi Pedoman Pengelolaan Pegaduan Masyarakat pada jajarannya dan sejumlah pemuka masyarakat, di aula kantor camat Padang Utara, Sabtu (22/10/2016).

Menurut Editiawarman, pedoman pengelolaan pengaduan yang disusunnya merupakan implementasi UU No 25 Tahun 2009 bahwa penyelenggaran publik salah satunya meliputi Pengelolaan Pengaduan. "Selaku penyelenggara pemerintahan, maka camat dan lurah beserta perangkatnya wajib untuk menanggapi pengaduan masyarakat," tegasnya.

Pedoman pengelolaan pengaduan masyarakat yang digagas ini, sudah langsung diujicoba di kecamatan tersebut. Beberapa pengaduan masyarakat yang masuk, baik melalui SMS, surat di kotak pengaduan, email dan media sosial maupun yang disampaikan langsung oleh individu, sudah ditanggapi berdasarkan pedoman dan SOP-nya.

Baca juga: KPU Padang Gelar Simulasi Putung Suara, Pj Wako: Sempurnakan Kembali Potensi Kekurangan Pelaksanaan

"Ke depan, setiap pengaduan masyarakat akan lebih cepat direspon. Tergantung dari jenis pengaduannya. Jika hal itu berkaitan dengan teknis, tentunya akan diteruskan ke dinas terkait atau ke pimpinan (walikota-red)," imbuhnya. (rls/vri)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR