Pemko Mulai Seleksi Calon Sekda Padang
VALORAnews---Pemko Padang membuka kran seleksi terbuka untuk calon pejabat pimpinan tinggi pratama Sekretaris Daerah. Kran penerimaan ini telah dimulai sejak 2 September lalu dan berakhir 23 September nanti.
Ketua Panitia Seleksi Terbuka Calon Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemko Padang, Arizallidjar menyebut, Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berhak mengikuti seleksi ini dengan pangkat sekurang-kurangnya Pembina (IV/c). Serta sedang menduduki jabatan pimpinan tinggi pratama (eselon II) dengan dua jenis jabatan eselon II yang akumulasi lama jabatan minimal empat tahun.
"Tentunya dengan kriteria lain diantaranya seperti berusia setinggi-tingginya 58 tahun dan pendidikan minimal S1," sebutnya.
Seiring dengan pengumuman seleksi, panitia kemudian menerima sekaligus melakukan seleksi administrasi berkas yang masuk hingga 23 September.
Baca juga: Mencari Sosok Sekda Definitif, Mahyeldi: Kita Libatkan Pemprov dan Akademisi
Peserta diwajibkan melengkapi bahan administrasi seperti pas foto 4x6, fotocopy KTP, surat pernyataan mendaftarkan diri dengan materai, serta mengisi pakta integritas. Kedua surat itu dapat diunduh melalui website milik Pemko Padang.
"Berkas ditujukan kepada Panitia Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (eselon II.a) di Lingkungan Pemerintah Kota Padang, d.a. Sekretariat Panitia, Badan Kepegawaian Daerah, jalan Bagindo Aziz Chan, Air Pacah, Padang," tutur Arizallidjar.
Hasil seleksi asministrasi berkas diumumkan sehari setelahnya yakni 24 September. Setelah diumumkan, panitia kemudian mewajibkan seluruh peserta membuat pokok-pokok pikiran dengan tulisan tangan pada 25 September. Usai membuat pokok pikiran, seluruh peserta mengikuti seleksi kompetensi dasar melalui sistem CAT pada 26 September. Kemudian dilanjutkan dengan mengikuti seleksi kompetensi manajerial (wawancara dan FGD) pada 26 dan 27 September.
"Hasilnya akan kita umumkan 30 September. Untuk melihat pengumuman lebih lengkap dapat membuka website Pemko Padang (www.bkd.padang.go.id)," terang Arizallidjar.
Seperti diketahui, usai ditinggal Nasir Ahmad yang memilih berkarir di Pemprov Sumbar, jabatan Plt Sekda kini diemban Vidal Triza yang juga Asisten I Setdako Padang.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar