Atlet Porprov XIII Pessel Terima Bonus

Minggu, 24 Mei 2015, 21:30 WIB | Sport | Kab. Pesisir Selatan
Atlet Porprov XIII Pessel Terima Bonus
Cabang Olah Raga (cabor) Biliar nomor 10-ball double competition yang berlansung Rabu malam (24/12/2014) dimenangkan tim Pessel, Oki Candra dan Toriq Abudan setelah menumbangkan Alfiano dan Yasser kenedy dari kota Padangpanjang dipartai final dengan skor

VALORAnews -- Bonus atlet Porprov Pessel 2014, dibagikan Jumat (22/5/2015). Bonus sebesar Rp660 juta untuk atlet peraih medali itu, merupakan pencairan tahap I. Bonus ini ditransfer ke rekening KONI Pessel.

"Pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIII Sumbar yang digelar di Dharmasraya, Kontingen Pessel terdiri dari 312 atlet di 29 cabang olahraga yang dipertandingkan dan 2 orang palatih dan 2 orang official di masing-masing cabang olahraga," ungkap Sekum Ketua KONI Pessel Gesrojoni, Minggu (25/5/2015).

Ke-29 Cabang olahraga tersebut Sepak Bola, Atletik, Panjat Tebing, Balap Motor, Futsal, Volley Ball, Tinju, Tenis Meja, Tenis Lapangan, Sepak Takraw, Dayung, Gulat, Wushu, Pencak Silat, Karate, Basket, Taekwondo, Tarung Drajat, Bulu Tangkis, Menembak, Panahan, Senam, Bridge, Catur, Aero Sport, Balap Sepeda, Judo, Billyar dan Sepatu Roda.

Terkait sisa bonus untuk atlet, ungkap Gesrojoni, jumlahnya sebesar Rp335 juta lagi. Pencairan akan dilakukan satu minggu kedepan. "Untuk pelatih dan official akan dianggarkan di perubahan APBD Pessel 2015 ini," terangnya.

Baca juga: PILKADA 2024, BAWASLU: Awasi Ketat Distribusi Surat C Pemberitahuan ke Pemilih

Kemudian, cabor yang meraih medali emas baik perorangan dan beregu, perak dan perunggu, tetap akan diberikan bonus. Untuk emas (perorangan) Rp20 juta, beregu 3-10 orang Rp30 juta dan di atas 10 orang Rp35 juta. Perak Rp10 juta dan perunggu Rp5 juta.

"Dari total Rp995 juta bonus yang diberikan, sebesar Rp660 juta diberikan pada atlet, sedangkan Rp335 juga sisanya diberikan termen kedua. Itu aturan pencairan sesuai peraturan yang berlaku," katanya. (lek)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI