Kedapatan Main Koa, Pelajar Digelandang Pol PP

Senin, 01 Agustus 2016, 16:19 WIB | News | Kota Padang
Kedapatan Main Koa, Pelajar Digelandang Pol PP
Kabid Trantibum Satpol PP Padang, Fajar Sukma memberikan arahan pada pelajar di Kecamatan Nanggalo yang kedapatan keluyuran saat jam pelajaran berlangsung, Senin (1/8/2016). (humas)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

VALORAnews - Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) dan Satpol PP Kota Padang kembali mengamakan 10 orang pelajar yang keluyuran di jam sekolah, Senin (1/8/2016).

Kesepuluh pelajar itu diamakan petugas di dua titik wilayah Kota Padang sekitar jam 11.00 Wib. Sebanyak 6 Orang pelajar diamankan petugas di salah satu Warung Internet (Warnet) kawasan Gunung Pangilun. Sedangkan 4 Orang pelajar lainya di amakan Personil Satlinmas di kawasan Simpang Tinju, kecamatan Nanggalo.

"Ke empat pelajar tersebut didapati petugas sedang bermain kartu koa dengan taruhan membayar minuman bagi yang kalah di salah satu warung milik warga simpang tinju," ujar Kabid Trantibum, Fajar Sukma.

Mereka lantas dibawa ke Mako Satpol PP untuk di beri Pembinaan. Hasil pendataan yang dilakukan petugas terhadap pelajar tersebut, empat orang masih duduk di bangku SMP, sedangkan lima orang Sudah SMA selain itu didapati Satu orang telah lulus namun masih memakai seragam sekolah.

Baca juga: Granat Sumbar: Gerakan Anti Narkoba Layak Masuk Kurikulum Muatan Lokal di Setiap Satuan Pendidikan

Penertiban ini berdasarkan laporan intel Satpol PP dari TKP bahwa ada pelajar yang cabut di jam pelajaran sekolah. "Kita akan lakukan pembinaan dan kita juga panggil orang tua dan pihak sekolah," ujar Fajar Sukma.

Sementara itu, Plt Kasat Pol PP Kota Padang Edi Asri mengatakan bahwa Satpol PP akan memaksimalkan patroli ke wilayah yang terindikasi banyak pelajar yang suka bermain warnet di jam sekolah.

"Selain itu, diharapkan juga peran serta orang tua agar mengontrol anak-anaknya," ujar Edy Asri. (vri)

TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: