Pessel Peringkat 1 Kelulusan SMA Sederajat di Sumbar
VALORAnews - Tingkat kelulusan SMA sederajat Pessel, terbaik 1 tingkat Sumbar. Prestasi ini jauh lebih baik dibanding capaian 2014 yang berada pada peringkat kelima dan peringkat 18 (2013).
"Prestasi ini tidak terlepas peran serta orang tua murid, guru dan seluruh stake holder hingga akhirnya Kabupaten Pesisir Selatan meraih hasil yang memuaskan dengan menempati urutan pertama kelulusan siswa tingkat SMA/MA se-Sumatera Barat," ungkap Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pessel Rusmanyul Anwar didampingi Zulkifli (Kabid Pendidikan Menengah), Minggu (17/6/2015).
Dikatakan Rusmanyul, jumlah siswa SMA/MA/SMK/LB yang ikut Ujian Nasional (UN) tahun 2015 sebanyaik 6920 orang. Sementara, yang ikut paket C sebanyak 98 orang.
Keberhasilan siswa mencapai peringkat tertinggi pada 2015 ini, berkat kerjasama yang baik antara Dinas Pendidikan, sekolah, komite dan orang tua murid.
Baca juga: PILKADA 2024, BAWASLU: Awasi Ketat Distribusi Surat C Pemberitahuan ke Pemilih
Ada beberapa langkah yang dilakukan, di antaranya setiap ujian paket dikhususkan untuk 20 siswa per mata pelajaran yang di UN-kan sehingga hasilnya jadi maksimal.
Selain itu kerjasama dengan orang tua murid untuk bisa memantau perkembangan murid serta mengintensif pelajaran tambahan. (lek)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- PILKADA 2024, BAWASLU: Awasi Ketat Distribusi Surat C Pemberitahuan ke Pemilih
- PILKADA PESSEL 2024: Cawabup Nasta Oktavian Dilaporkan ke Polisi dan Bawaslu
- HUT GOLKAR ke 60: DPD Pessel Gelar Senam Ceria Bertabur Hadiah
- PILKADA 2024, Era Sukma Munaf: Wali Nagari Jangan Terlalu Simpati, Sanksi Berat Menanti
- KETERBUKAAN INFORMASI Badan Publik di Pessel Kembali Diuji