Siang Hari di Bulan Puasa, 2 Warung Makan Masih Eksis
VALORAnews---Dua warung makan di dua lokasi berbeda mendapat teguran keras dari tim Pol PP Padang. Dua warung yang terletak di Alai dan Jalan Nipah itu kedapatan menjual makanan di siang hari pada hari pertama puasa ini.
"Kali ini kita tidak langsung melakukan penindakan hanya kita berikan teguran terlebih dahulu. Kalau nanti masih ditemukan buka pada bulan Ramadan ini, kita akan langsung melakukan penindakan," ujar Kepala Satpol PP Kota Padang, Firdaus Ilyas, Senin (6/6/2016).
Dua lokasi yang ditemukan tersebut berada di Pasar Alai, Kecamatan Padang Utara dan Jalan Nipah, Kecamatan Padang Selatan. Dua lokasi tersebut ditemukan saat tim penegak Perda Kota Padang itu melakukan patroli.
"Kita memang sudah mengagendakan untuk melakukan patrol di beberapa titik. Sementara yang kita temukan masih buka hanya di dua lokasi tersebut," lanjutnya.
Baca juga: Buka Bersama ASN dan Wartawan, Pj Gubernur Sampaikan Pesan dan Ajakan Ini
Lokasi yang dilakukan patrol adalah kawasan Pondok, Pasar Alai, Pasar Raya Padang, Pasar Steba. Dengan adanya teguran pertama ini, Kasatpol PP Kota Padang berharap agar pedagang bisa menghargai muslim yang sedang berpuasa.
"Kita harapkan agar pedagang bisa menghargai orang yang sedang berpuasa dengan tidak berjualan pada bulan puasa," pungkasnya. (vri)
Penulis:
Editor: Fanny Komala Sari
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar