Dua Warga Sutera Dilamun Gelombang Pasang
VALORAnews -- Dua warga kecamatan Sutera, Pesisir Selatan, Sumatera Barat mengalami cedera akibat dilamun gelombang pasang, Rabu (2/6/2016). Kedua korban telah menjalani perawatan di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RS M Zein, Painan.
"Keduanya telah mendapat perawatan dari petugas medis," ungkap Ratih Pramutri, staf Posko Bencana Dinas Kesehatan Pessel, beberapa saat lalu.
Kedua korban yakni Iwel (40), merupakan warga Surantih. Kemudian, Rahmat Hidayat (25), juga tercatat sebagai warga Surantih. (kyo)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Rekomendasi Camping Ground di Pesisir Selatan, Pemandangannya Indah Cocok Berkemah, Cuma Rp150 Ribu per Malam
- 4 Tempat Liburan di Pesisir Selatan Sumbar, 3 Diantarnya Wisata Air
- KULINER KHAS MANDEH: Gulai Ambacang Ikan Karang, Nikmatnya Bikin Lidah Bergoyang
- CAMPING di MANDEH: Mengintip Indahnya Sunset dari Dalam Kemah
- TREKKING MANDEH: Menikmati Sekeping Surga Tersembunyi, di Puncak Batu Garudo