Babinsa Siapkan Calon Peserta Seleksi Prajurit
VALORAnews - Babinsa atau Bintara Pembina Desa ikut menjaring calon-calon Prajurit yang berkualitas sesuai kebutuhan dan standar yang telah ditentukan TNI AD. Bintara Babinsa Koramil 07/Tilatang Kamang Kodim 0304/Agam melaksanakan pembinaan mental dan fisik kepada peserta calon Prajurit TNI AD.
"Pembinaan dilakukan agar Babinsa lebih aktif dan selektif untuk memberikan surat rekomendasi kepada peserta calon Prajurit di daerah," ujar Babinsa Koramil 07/Tilatang Kamang, Serka Erizon, Rabu (16/3/2016).
Erizon mengatakan, penerimaan prajurit ini tidak dipungut biaya dan bersih dari unsur KKN. Karena itu, peserta seleksi harus percaya dan yakin pada kemampuan diri sendiri. Calon peserta seleksi prajurit dipersiapkan untuk menghadapi bebagai macam tes seperti kesehatan, psikologi, pengetahuan umum, mental idiologi dan kemampuan fisik yang prim.
"Sehingga para calon peserta siap secara utuh untuk bersaing dengan rekannya yang lain yang juga ikut dalam pelaksanaan seleksi nantinya," pungkas Erizon. (cr6)
Baca juga: TNI IKut Kawal Penyerahan Bantuan bagi Korban Gempa di Kecamatan Siberut Utara
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Nagari Pagadih jadi Nominator 10 Terbaik ADWI Tahun 2024 Kategori Kelembagaan dan SDM
- Pokdarwis Sungai Batang Dilatih Pariwisata Ramah Muslim, Ini Harapan Pjs Bupati Agam
- 40 Pelaku Usaha Dibekali Pengetahuan tentang Pentingnya Kebersihan dalam Industri Pariwisata
- Nagari Pasia Laweh Miliki Museum Adat dan Kebudayaan, Ini Harapan Pjs Bupati
- Agam Usulkan Festival Rakik-rakik jadi Agenda KEN 2025