Cegah Kebakaran Hutan, Dandim Ajak Patroli
VALORAnews---Puluhan titik panas (hotspot) mulai terdeteksi kembali di kawasan hutan di Sumbar. Untuk mengantisipasi meluasnya kebakaran hutan, Kodim 0304/Agam mengoptimalkan sosialisasi dan patroli rutin pencegahan karlahut di Kecamatan Tanjung Raya dan Lubuk Basung, Senin (07/3/16)
Dandim 0304/Agam Letkol Arm Cosmas Pramundhito mengerahkan seluruh prajurit Kodim 0304/Agam, khususnya Babinsa serta mengajak instansi terkait untuk turun kelapangan mencegah terjadinya karlahut di wilayah Bukittinggi.
"Dengan menempelkan brosur dan Spanduk himbauan di tiap-tiap daerah Kelurahan serta Kecamatan, juga dengan menggelar sosialisasi kepada masyarakat tentang pembakaran lahan dan hutan. Sebab sangat dilarang sesuai dengan Undang-Undang RI nomor 41 Tahun 1999 tentang kehutanan dan Undang-Undang nomor 18 Tahun 2004 tentang perkebunan," ujar Letkol Arm Cosmas Pramundhito dalam siaran persnya, Selasa (8/3/2016).
Dia berharap dengan adanya himbauan, sosialisasi serta patroli rutin yang dilakukan sehingga tidak ada lagi pembakaran lahan ataupun hutan di daerah Kodim 0304/Agam. (rel)
Baca juga: Dandim Agam Paparkan Rencana TMMD 117 ke Danrem Wirabraja
Penulis:
Editor: Fanny Komala Sari
Sumber:
Berita Terkait
- Nagari Pagadih jadi Nominator 10 Terbaik ADWI Tahun 2024 Kategori Kelembagaan dan SDM
- Pokdarwis Sungai Batang Dilatih Pariwisata Ramah Muslim, Ini Harapan Pjs Bupati Agam
- 40 Pelaku Usaha Dibekali Pengetahuan tentang Pentingnya Kebersihan dalam Industri Pariwisata
- Nagari Pasia Laweh Miliki Museum Adat dan Kebudayaan, Ini Harapan Pjs Bupati
- Agam Usulkan Festival Rakik-rakik jadi Agenda KEN 2025