SEKOLAH LANSIA: Pj Bupati Era Sukma Munaf Wisuda 47 Orang di Pessel

Sabtu, 26 Oktober 2024, 21:25 WIB | Kabar Daerah | Kab. Pesisir Selatan
SEKOLAH LANSIA: Pj Bupati Era Sukma Munaf  Wisuda 47 Orang di Pessel
Pj Bupati Era Sukma Munaf mewisuda 47 orang lanjut usia yang lulus Program Sekolah Lansia di daerahnya. Bertempat di Pantai Muaro Bantiang, Koto XI Tarusan, Rabu (23/10/2024). FOTO: Dok Diskominfo Pessel

PESISIR SELATAN (26/10/2024) - Pj Bupati Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat, Era Sukma Munaf, mewisuda 47 orang lanjut usia, yang sebelumnya ikut program sekolah lansia di daerahnya.

Pelaksanaan wisuda tersebut, berlokasi di Pantai Muaro Bantiang, Kecamatan Koto XI Tarusan.

"Tetap sehat dan produktif di masa tua, menjadi idaman semua orang. Bahkan, tetap berkontribusi bagi lingkungan. Sehingga pengalaman baik, dapat tetap ditularkan kepada generasi baru," ucapnya, dalam relis Diskominfo Pessel, Sabtu (26/10/2024).

Era Sukma Munaf mengatakan, masa tua menjadi tantangan tersendiri, mengingat ketika memasuki gerbang tersebut, tidak jarang ditemui kualitas hidup menurun.

"Bahkan, ada Lansia yang hidup memperihatinkan, dan tak terurus dengan baik," ujarnya.

Untuk itu, lanjut dia, pemerintah terus menyasar berbagai program peningkatan kualitas hidup kepada Lansia. Dengan harapan, bisa tetap bersemangat di masa tua.

Sementara itu, Kepala DPMDPPKB Pessel, Salman Alfarisi Brutu, menyebut ke 47 orang diwisuda, adalah mereka yang telah selesai mengikuti program sekolah lansia.

"Sekolah tersebut, berlangsung selama 3 bulan. Dengan penekanan, Lansia sehat, Mandiri, Aktif, Produktif, dan Bermartabat alias Lansia Smart," ucap Salman.

Wisuda Sekolah Lansia, merupakan perdana digelar di Kabupaten Pesisir Selatan. Di mana, menurut statistik tahun 2020, jumlah Lansia di Indonesia mencapai 10,82 persen atau ekuivalen dengan 29,3 Juta Jiwa Penduduk.

"Prediksi pada tahun 2045, jumlah Lansia bakal menjadi 20 persen," ujarnya. (*)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Tusrisep
Editor: Tusrisep
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI