Perkumpulan Bundo Kanduang Gelar Mubes X, Audy: Maksimalkan Potensi yang Dimiliki
"Kaderisasi memang sangat diperlukan. Namun, Perkumpulan Bundo Kanduang juga harus memaksimalkan potensi yang dimiliki melalui gerakan ekonomi seperti koperasi, UMKM, dan lain sebagainya."
"Ini sangat penting untuk menyokong usaha-usaha pelestarian adat dan budaya sebagai tugas pokok organisasi," ucap Audy yang dalam kesempatan itu didampingi Kepala Dinas Kebudayaan Sumbar Jefrinal Arifin.
Oleh karena itu, Audy berharap, para bundo kanduang yang nantinya terpilih pada kepengurusan Perkumpulan Bundo Kanduang Sumbar periode 2024-2028, mengaktifkan seluruh jaringan yang dimiliki, baik dengan pemerintah, perusahaan swasta, serta lembaga terkait lain, untuk mendorong pemaksimalan potensi yang tersedia.
"Kami ucapkan selamat atas penyelenggaraan Mubes X ini. Kita ucapkan terima kasih kepada kepengurusan sebelumnya, di bawah kepemimpinan Bundo Raudha Thaib."
"Semoga, Mubes X ini menghasilkan kepengurusan yang tak kalah solidnya ketimbang kepengurusan sebelumnya," ujar Audy.
Sementara itu, Prof Puti Reno Raudha Thaib menjelaskan, dirinya di saat bersamaan tengah mengemban tiga jabatan sekaligus, yaitu sebagai Ketua Perkumpulan Bundo Kanduang Sumbar, Ketua Perkumpulan Bundo Kanduang Nusantara dan juga Ketua Perkumpulan Bundo Kanduang Internasional.
"Sudah pada periode ketiga jabatan ini saya emban. Kita berharap Mubes X ini menghasilkan kepengurusan baru dan rumusan pekerjaan yang bermanfaat bagi masyarakat."
"Sebab, Mubes X ini turut dihadiri oleh perwakilan bundo kanduang dari luar negeri, dari 18 provinsi di Indonesia dan dari 19 kabupaten/kota di Sumbar," ucap Raudha Thaib. (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Bapemperda DPRD Sumbar Konsultasikan Prolegda Tahun 2025 ke Kemendagri, Ini Hasilnya
- Perwira Polisi Ditembak di Solok Selatan, Ini Analisis PBHI Sumbar
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah