240 Personel Satlinmas Kelurahan se-Bukittinggi Diikutkan jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan
BUKITTINGGI (31/7/2024) - Sebanyak 240 personel Satlinmas Kelurahan se-Kota Bukittinggi diikutkan jadi peserta BPJS Ketenagakerjaan.
Mereka diikutkan dalam program jaminan kecelakaan kerja (JKK) dan jaminan kematian (JKM) dari BPJS Ketenagakerjaan.
"Semoga dengan diberikan jaminan perlindugan kerja untuk Linmas bisa memberikan semangat tambahan bagi anggota untuk mengabdi kepada masyarakat," ungkap Wako Bukittinggi, Erman Safar.
Hal itu dikatakan Erman Safar, saat memberikan arahan pada pertemuan dan evaluasi kinerja yang dirangkai dengan penyerahan honorarium Satlinmas di balairung rumah dinas wako, Rabu.
Baca juga: Pemprov Sumbar Targetkan 45 ribu Nelayan Terdaftar jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan
Erman Safar menyampaikan, Satlinmas merupakan jajaran keamanan pertama yang turun langsung ke masyarakat.
Untuk itu, Linmas diharapkan mampu menjadi garda terdepan dalam penanggulangan bencana dan masalah sosial di masyarakat.
"Linmas harus punya semangat dan jiwa sosial sebagai modal menjadi pelindung masyarakat," terang dia.
Satuan perlindungan masyarakat (Satlinmas) seluruh wilayah Kota Bukittinggi, menurut dia, harus dapat mendukung terwujudnya ketentraman, ketertiban umum, keamanan dan perlindungan bagi masyarakat.
"Satlinmas agar selalu memberikan pandangan positif untuk menjaga spirit agar Satlinmas tetap semangat didalam menjaga ketentraman ketertiban umum keamanan dan perlindungan bagi masyarakat yang lebih baik lagi," ungkapnya
Penulis: Hamriadi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024
- Kisah Pengabdian Petugas Kebersihan Jalan di Kawasan Belakang Balok, Sekolahkan Anak Hingga Sarjana
- Ratusan Personel Grib Jaya Bukittinggi Kawal Erman Safar-Heldo Aura di Debat Putaran II