Ini Capaian 7 Progam Bukittinggi Hebat yang jadi Misi Erman Safar-Marfendi

Rabu, 26 Juni 2024, 12:23 WIB | Kabar Daerah | Kota Bukittinggi
Ini Capaian 7 Progam Bukittinggi Hebat yang jadi Misi Erman Safar-Marfendi
Wali Kota Bukittinggi Erman Safar dan Marfendi (Wawako) saat dilantik Gubernur Sumbar, Mahyeldi di gubernuran Sumbar, Jumat (26/2/2021). (humas Bukittinggi)
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

Melalui dana itu, dapat membantu subsidi iuran komite untuk 5.369 pelajar SMAN, SMKN dan SLBN. Dana tersebut disalurkan melalui Bantuan Keuangan khusus (BKK) ke Pemprov Sumbar.

Para guru honor yang sudah lama berharap dapat tambahan penghasilan, Wali Kota Erman Safar pun merealisasikan.

Para guru honorer SMA Negeri mendapat tambahan honor setiap bulan. Sementara guru honorer di SMA Swasta dapat tambahan honor bulanan berupa hibah. Dana dapat dimanfaatkan untuk membayar honor guru non PNS di setiap sekolah dan THR mereka.

Peningkatan taraf ekonomi masyarakat distimulan dengan gagasan baru berupa program Tabungan Utsman bekerjasama dengan BPR Syariah Jam Gadang.

Di 2024, BPRS Syariah Jam Gadang menyediakan pembiayaan syariah, yang dapat membantu permodalan masyarakat kota Bukittinggi dalam rangka meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Sedikitnya, telah dianggarkan subsidi untuk tabungan Utsman sebesar Rp2,5 miliar. Dengan subsidi itu, ditargetkan tabungan Utsman dapat dimanfaatkan oleh 2.200 lebih nasabah Tabungan Utsman.

Melalui program ini, Pemko menanggung sepenuhnya beban jasa pinjaman modal usaha peserta Tabungan Utsman. Di samping itu, bantuan usaha untuk kaum wanita rentan juga digulirkan.

Perhatian pada keluarga miskin tidak mampu, secara rutin disalurkan kebutuhan bahan pokok berupa beras berkualitas standar. Juga ada program jaminan kebutuhan berupa Warung Utsman. Warga kota yang menjadi sasaran program ini mendapat kartu belanja gratis di warung yang telah ditentukan.

Pembiayaan program sosial untuk kesejahteraan masyarakat dananya diusahakan wali kota tidak hanya dari APBD. Tetapi juga dari APBN, Baznas, partisipasi masyarakat dan CSR BUMD-BUMN.

Dalam visi misi sektor pendidikan, agama dan adat, Wali Kota Erman Safar, dalam dua tahap (2022 dan 2023) juga merealisasikan berdirinya rumah tahfidz di setiap kelurahan. Ada 24 rumah tahfidz di kota Bukittinggi yang biaya operasionalnya ditanggung pemerintah.

Dalam tahun kedua, 2022, Wali Kota Erman Safar juga mengeksekusi penerapan kurikulum adat Minang dan agama di SD dan SMP se-Bukittinggi.

Halaman:
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis: Hamriadi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan:
IKLAN NOMOR URUT CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG 2024