34 Simpul Relawan Prabowo-Gibran Sumbar Ikuti Rapat Kolaborasi Daerah, Imelda: Fokus ke Pengawalan Suara
"Ini fenomena, bukan hanya di Sumbar, tapi se-Indonesia. Dari awalnya, mereka (Gen Z-red) apatis terhadap politik, sekarang berbondong-bondong masuk ke politik," ungkap Imelda.
"Saya yakin, anak muda punya potensi berkiprah jadi pemimpin nasional," sambungnya.
Sementara itu, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Provinsi Sumbar, Andre Rosiade mengatakan, relawan adalah garda terdepan untuk menjaga proses pemungutan dan penghitungan suara di tingkat TPS.
Baca juga: Imelda Sari Terpilih jadi Ketua Umum IKA Sejarah Unand
"Kemenangan Prabowo-Gibran satu putaran sudah di depan mata, kita harus ikut menang dengan kemenangan Prabowo-Gibran," kata Andre yang menyampaikan pernyataannya secara daring.
"Untuk seluruh relawan, mari bergandengan tangan dan pertahankan kemenangan Prabowo Subianto di Sumbar," ajak Andre.
Andre juga mengajak seluruh Caleg dari partai politik (Parpol) yang tergabung ke dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM), memasang foto Prabowo-Gibran di setiap Alat Peraga Kampanye (APK) dan baliho.
"Jika ingin Capres jagoan kita menang, tentu kita harus menyosialisasikannya. Maka, pasang lah APK kita dengan menyertai foto Prabowo-Gibran," tukas Andre yang juga Ketua Partai Gerindra Sumbar tersebut. (*)
Penulis: Veri Rikiyanto
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- 31 Ormas di Sumbar Suarakan Penolakan Politik Uang, Buya Gusrizal: Haram bagi Pemberi dan Penerima
- Jalan Balingka-Padang Lua Rusak Berat Akibat Pengalihan Jalan, Sumbar Hanya Sanggup Perbaiki 1 Km Audy Cari Dana ke Pusat
- Tol Ruas Sicincin-Bukittinggi Potensi Dialihkan jadi Sicincin-Singkarak-Tanah Datar, Ini Alasannya
- Sesditjen Dukcapil Kemendagri Perintahkan Disdukcapil Layani Perekaman Data KTP El Hingga Hari H Pencoblosan Pilkada
- Sirekap Kembali Digunakan di Pemilihan Serentak 2024