HAB Kemenag ke78 Tingkat Agam, Bupati: Masyarakat Butuh Layanan yang Adil, Transparan dan Akuntabel
"Ini bermakna bahwa kita harus bersama umat untuk menuju Indonesia yang hebat. Wujudnya adalah dengan memberikan layanan yang sebaik-baiknya kepada seluruh umat beragama," lanjutnya.
Oleh karena itu, Andi Warman mengajak untuk mewujudkan pelayanan umat sebagai panggilan hati, bukan semata kewajiban birokrasi.
Jika ini diterapkan, maka diyakini akan terwujud birokrasi yang inklusif, transparan dan berdampak.
Pada tahun 2024 ini, lanjut dia, bangsa dihadapkan pada peristiwa politik yakni Pemilihan Umum. Agenda politik ini adalah satu hal yang lumrah dan merupakan agenda warga negara.
Dikesempatan itu, pihaknya mengajak untuk senantiasa menjaga diri, keluarga, dan masyarakat sekitar. Bagi ASN Kementerian Agama, diharapkan dapat menjaga netralitas sesuai dengan ketentuan perundangan.
Pihaknya juga meminta ASN Kemenag untuk membantu menciptakan suasana kondusif di tengah masyarakat. Jadikan pemilihan umum sebagai agenda yang penuh riang gembira dan suka cita.
"Selamat memperingati Hari Amal Bakti ke-78 Kementerian Agama. Semoga Kementerian Agama terus jaya, serta menjadi oase dan pelayanan umat yang terbaik," ujarnya. (*)
Penulis: Hamriadi
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Bupati Agam Pimpin Rapat Koordinasi Jelang Pencoblosan Pemilihan Serentak 2024, Ini yang Dibahas
- Pjs Bupati Agam: Penguatan SDM harus Sejalan dengan Kebutuhan Era Digital
- Sekda Agam Tandatangani Perjanjian Kerjasama Pemungutan Opsen Pajak dengan Pemprov Sumbar
- Pjs Bupati Agam Hadiri Rapat Mendagri Bersama Komisi II DPR RI, Bahas Kesiapan Pilkada Serentak 2024
- Ketua Pengadilan Tinggi Padang Kunjungi Pemkab Agam, Ini yang Dibicarakan