Agam Dinobatkan jadi yang Terbaik dalam Penyaluran dan Realisasi Dana Desa Wilayah KPPN Bukittinggi
Sementara, Edi Busti mengatakan, penyerahan DIPA ini merupakan komitmen dan langkah nyata pemerintah agar pelaksanaan pembangunan dan pencairan APBN khususnya di Kabupaten Agam dapat dimulai lebih awal.
"Ini memberikan manfaat yang lebih cepat dirasakan oleh seluruh masyarakat Kabupaten Agam, terutama pemulihan ekonomi dan penanganan sektor kesehatan serta lainnya," ujarnya.
Saat ini, tambahnya, pemerintah secara simbolis telah menyerahkan DIPA tahun 2024 kepada 39 satuan kerja yang ada dilingkup Kabupaten Agam.
Baca juga: Gagas Si Mantap, Irfendi Arbi jadi Terbaik 1 Pembina Dana Desa
Dikesempatan itu, juga dilakukan penyerahan tiga piagam penghargaan dari Kepala KPPN Bukittinggi pada Bupati Agam disaksikan Kepala Bekauda Agam, Hendri G dan OPD lainnya.
Piagam penghargaan yang diterima itu terkait pemerintah daerah dengan penyaluran dana desa tercepat pada tahun 2023.
Kemudian, pemerintah daerah dengan realisasi dana desa terbaik tahun 2023, dan pemerintah daerah dalam penyelesaian tercepat rekonsiliasi pajak pusat atas belanja daerah periode semester I tahun 2023. (*)
Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- Ombudsman Serahkan Hasil Kajian Penanganan Kekerasan di Satuan Pendidikan di Agam pada Pjs Bupati
- Partisipasi Pilkada Agam Ditargetkan 81 Persen
- Pjs Bupati Agam Pimpin Rapat Koordinasi Jelang Pencoblosan Pemilihan Serentak 2024, Ini yang Dibahas
- Pjs Bupati Agam: Penguatan SDM harus Sejalan dengan Kebutuhan Era Digital
- Sekda Agam Tandatangani Perjanjian Kerjasama Pemungutan Opsen Pajak dengan Pemprov Sumbar
Partisipasi Pilkada Agam Ditargetkan 81 Persen
Kab. Agam - 23 November 2024
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Kab. Agam - 20 November 2024