Tim Surveyor Reakreditasi RSUD Pasbar Lakukan Verifikasi Lapangan
PASAMAN BARAT (7/12/2023) - RSUD Pasaman Barat ikuti program reakreditasi yang dilakukan Tim Surveyor Lembaga Akreditasi Rumah Sakit Damar Husada Paripurna. Survei digelar dua hari, 7-8 Desember 2023.
Kedatangan Tim Surveyor tersebut, disambut Bupati Pasbar, Hamsuardi didampingi stakeholder terkait, Kamis. Sebelumnya, penilaian juga telah dilakukan secara daring pada 4 Desember 2023.
"Reakreditasi itu dilakukan, untuk mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan RSUD serta memberikan panduan yang berkelanjutan," ungkap Ketua Tim Surveyor, dr Mulyani, di Simpang Empat, Kamis.
Reakreditasi ini, terangnya, untuk mendapatkan pengakuan terhadap mutu pelayanan rumah sakit sesuai standar akreditasi.
Baca juga: Ribuan Siwa Ikuti Wisuda Tahfiz, Bupati Canangkan Pasbar jadi Kabupaten Santri
"Reakreditasi ini juga merupakan salah satu syarat, sebab hampir seluruh rumah sakit kita sudah bekerjasama dengan BPJS," ungkapnya.
Penilaian terdiri dari 16 BAB, meliputi apa yang sudah dilakukan dan tertuang dalam SOP. Tujuan akhirnya bagaimana pasien mendapatkan pelayanan dan mutu terbaik dan petugas mendapat backup hukum dalam memberikan pelayanan.
Sementara, Hamsuardi mengucapkan selamat datang pada tim surveyor. Ia berharap, Tim Surveyor dapat memberikan akreditasi yang paripurna terhadap RSUD Pasbar.
Dalam upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat Pasbar, lanjutnya, juga tertuang dalam salah satu visi misi Pemda Pasbar yakni berobat gratis.
Baca juga: Pemkab Pasbar Bangunkan RKB untuk Ponpes Mu'allimin Muhammadiyah Tamiang
"Besar harapan kami bapak ibu Tim Surveyor memberikan perhatian pada RSUD Pasbar kami ini. Beginilah keadaan rumah sakit kami," ungkapnya.
Penulis: Robbi Irwan
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:
Berita Terkait
- 7.764 Orang Warga Pasaman Barat jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan, Iuran Dibayarkan dari DBH Sawit
- Tantangan Kesehatan Pasbar masih Tinggi
- Debat Putaran II Pilkada Pasbar, Alfi Syahrin: Jangan Keluar dari Tema agar Masyarakat Punya Referensi Lengkap
- Polda Sumbar Anugerahkan Penghargaan untk Plt Bupati Pasbar
- Risnawanto Tutup Adyarajaddipa Gudep Teritorial Adat dan Budaya Pasaman Barat