Lowongan Kerja PPPK 2023 di Kabupaten Agam Ditutup 9 Oktober 2023, Formasi Guru Masih Minim Peminat

Jumat, 06 Oktober 2023, 11:06 WIB | Kabar Daerah | Kab. Agam
Lowongan Kerja PPPK 2023 di Kabupaten Agam Ditutup 9 Oktober 2023, Formasi Guru Masih...
Kepala BKPSDM Agam, Yunilson.

"Jika ada yang diragukan oleh pelamar, bisa dilihat terlebih dahulu pada FAQ SSCASN dan dapat menghubungi helpdesk BKPSDM melalui pesan telegram di No 082170590589 pada hari dan jam kerja," tambahnya.

Diketahui Tahun 2023, Pemkab Agam alokasikan kebutuhan untuk tenaga guru kategori khusus/umum sebanyak 1369 orang dan disabilitas 31 orang; tenaga kesehatan khusus 119 orang, umum 144 orang dan disabilitas 3 orang.

Sedangkan untuk tenaga teknis sebanyak 35 orang khusus, 11 umum dan 1 orang disabilitas.

Baca juga: Mentawai Terima 500 PPPK, Sisa Honorer masih Seribuan, Dominikus: Ditampung jadi PPPK Paruh Waktu

"Hingga saat ini pendaftar guru sudah ada sebanyak 785 orang, Nakes 150 orang dan Teknis 76 orang," tuturnya.

Penerimaan PPPK Agam ini berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi No 546 Tahun 2023 tanggal 20 Juli 2023 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kabupaten/Kota Tahun Anggaran 2023. (*)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis: Al Imran
Editor: Mangindo Kayo
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI