Pantai Amping Parak Dipersiapkan jadi Lokasi Konservasi Penyu
VALORAnews -- Walinagari Amping Parak, Kecamatan Sutera, Kabupaten Pesisir Selatan, Bustami menyebutkan, pantai sepanjang 1,7 km yang ditanami pemuda setempat dengan tanaman mangrove, kini telah menghijau. Penanaman ini, dilakukan penghijauan dan perawatan secara swadaya.
"Kedepan, kami juga punya rencana menjadikan kawasan ini sebagai pusat konservasi penyu," ungkap Bustami, Selasa (24/11/2015).
Bustami berharap, dengan semangat gotong-royong yang dimiliki, maka lingkungan Pantai Amping Parak terjaga dan membaik mutu lingkungannya. "Bila pantai rindang dan hijau, ikan-ikan pun akan semakin dekat ke tepi, hal ini akan menguntungkan nelayan setempat," terangnya.
Penanaman pohon mangrove ini, terangnya, akan berdampak langsung kepada ekosistem muara dan pantai. Selain untuk menahan abrasi, maka berbagai jenis ikan akan berkembang dan tentu akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama nelayan.
Baca juga: PILKADA 2024, BAWASLU: Awasi Ketat Distribusi Surat C Pemberitahuan ke Pemilih
Sebelumnya, Pemkab Pesisir bersama Kodim 0311/Pesisir Selatan, camat, wali nagari, pemuda dan masyarakat, terus berupaya menjadikan kawasan pantai dan muara di Amping Parak sebagai kawasan penghijauan pohon mangrove.
Program penghijauan pantai tersebut bersumber dari APBN 2015. Untuk Amping Parak dapat 27.500 bibit vegetasi pantai, yang terdiri dari cemara laut dan mangrove telah ditanam di Pantai Amping Parak. (t)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Rekomendasi Camping Ground di Pesisir Selatan, Pemandangannya Indah Cocok Berkemah, Cuma Rp150 Ribu per Malam
- 4 Tempat Liburan di Pesisir Selatan Sumbar, 3 Diantarnya Wisata Air
- KULINER KHAS MANDEH: Gulai Ambacang Ikan Karang, Nikmatnya Bikin Lidah Bergoyang
- CAMPING di MANDEH: Mengintip Indahnya Sunset dari Dalam Kemah
- TREKKING MANDEH: Menikmati Sekeping Surga Tersembunyi, di Puncak Batu Garudo