Sepakbola Pantai, Mursalim: Tujuh Kelurahan Menang Telak
VALORAnews - Setelah dibuka Walikota Padang, Jumat (20/11/2015), turnamen Sepakbola Pantai yang digelar di depan Danau Cimpago, langsung menggelar sejumlah pertandingan. Kelurahan se-Kota Padang saling unjuk kekuatan. Tujuh kelurahan di antaranya menang telak, dalam pertandingan bal-balan di pasir pantai yang memperebutkan trophy bergilir Walikota Padang itu.
Tercatat, sebanyak tujuh kelurahan menang telak atas lawan-lawannya. Seperti kelurahan Dadok Tunggul Hitam, Flamboyan Baru, Batang Kabuang Gantiang, Gunung Pangilun, Purus Baru, Purus dan Batang Kabung. Seluruh kelurahan itu menjadikan lawan-lawannya sebagai lumbung gol dengan skor meyakinkan.
"Pertandingan berlangsung menarik. Bahkan ada kelurahan yang berhasil unggul telak dari lawan-lawannya," ujar Kabag Humas dan Protokol Setdako Padang, Mursalim, Minggu (22/11/2015), seperti di lansir dalam relis Pemko Padang.
Kemenangan telak masing-masing kelurahan diperoleh pada hari kedua pertandingan, Sabtu (21/11/2015). Kelurahan Dadok Tunggul Hitam berhasil mengatasi Kampung Baru dengan skor 3-0. Flamboyan Baru menekuk Kurao Pagang dengan skor 5-2. Begitu juga Batang Kabuang Gantiang, unggul 3-0 atas Sawahan Timur.
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
Skor cukup meyakinkan berhasil ditorehkan Gunung Pangilun. Tampil dengan kekuatan penuh menghadapi Simpang Haru, Kelurahan Gunung Pangilun tampil perkasa dengan mengemas setengah lusin gol tanpa balas. Kelurahan Purus Baru, juga ikut mencatatkan keunggulan telak di papan skor. Ulak Karang Selatan berhasil diperdayai dengan skor 3-0.
Selain itu juga mempertandingkan beberapa kelurahan lainnya. Cengkeh menghadapi Koto Panjang Ikur Koto berakhir imbang 3-3. Jati Baru berhasil menang tipis saat berjumpa Kubu Dalam Parak Karakah dengan skor 5-4. Begitu juga saat Rimbo Kaluang bertemu Koto Lalang. Rimbo Kaluang unggul dua gol dengan skor akhir 5-3.
Di pertandingan hari ketiga, Kelurahan Purus unggul atas Bungus dengan skor 5-2. Hasil meyakinkan juga ditorehkan Batang Kabung saat bersua Batuang Taba. Dipertandingan itu Batang Kabung menang telak 3-0. Sedangkan Purus Baru berhasil mengatasi lawannya, Limau Manis dengan skor 3-1.
"Sementara itu, Gunung Pangilun menang WO," kata Mursalim. (vri)
Baca juga: Ketua DPRD Sumbar Ingatkan Siswa SMAN 16 Padang Jauhi Tawuran, Narkoba dan Pergaulan Bebas
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
Nonton Piala Dunia Gratis, Ini Link Yalla Shoot Tanpa Blokir
Sport - 27 November 2022
Ini 8 Saluran Nonton Live Streaming Piala Dunia 2022
Sport - 24 November 2022