Bawaslu Pasbar Temukan 254 Pemilih "Digusur" dari Lokasi Mukimnya

Kamis, 25 Mei 2023, 23:27 WIB | Kabar Daerah | Kab. Pasaman Barat
Bawaslu Pasbar Temukan 254 Pemilih "Digusur" dari Lokasi Mukimnya
Ketua Bawaslu Pasaman Barat, Emra Patria beserta dua anggotanya, Beldia Putra dan Aditia Pratama saat memberikan keterangan pada wartawan terkait temuan dalam tahapan penetapan TPS. (humas)

Selain menemukan data penggabungan pemilih pada satu TPS, Bawaslu Pasaman Barat juga menemukan indikasi pemilih ganda.

"Sekitar 943 orang indikasi pemilih ganda kita temukan. Persoalan ini juga telah kita sampaikan ke KPU," kata Ketua Bawaslu Pasaman Barat, Emra Patria.

Menurutnya, sejak Coklit pihaknya telah melakukan pengawasan baik pengawasan melekat maupun sampel.

Baca juga: Seorang Guru Laporkan Oknum Wali Nagari ke Bawaslu Pasbar, Merasa Dipaksa Pilih Caleg DPR RI

Sementara itu Koordinator Divisi Hukum, Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Bawaslu Pasaman Barat, Beldia Putra mengatakan, pihaknya sejak dini mengutamakan pencegahan atau upaya preventif.

Pihaknya telah melakukan memetakan kerawanan pelanggaran yang akan terjadi dan langsung menyurati semua petugas yang ada.

"Dengan keterbatasan pengawas maka pihaknya akan memaksimalkan peran serta semua elemen dalam pengawasan semua tahapan Pemilu 2024," katanya.

Untuk Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan berjumlah 297.244 pemilih dengan jumlah TPS 1.279 dan satu TPS di Rutan Talu. (pl1)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI