PEMILU 2024: PAN Pessel Target Menang Lagi di Pemilu 2024

PESISIR SELATAN (14/05/2023) - DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) bertekad mempertahankan tradisi menang pada Pemilu 2024.
Dengan formasi bakal calon legislatif (Bacaleg) yang sudah teruji, dan selalu hadir bantu masyarakat, ditargetkan menang lagi dengan 10 kursi DPRD.
"Target kita, 10 kursi DPRD," ujar Ketua DPD PAN Pessel Rudi Hariyansyah, didampingi Sekretaris DPD Ermizen, usai mendaftarkan Bacaleg di KPU Pessel, di Painan, Minggu.
Baca juga: Pemkab Pessel Dapat KUR Bidang Pertanian Rp50 Miliar
"Kita optimis, dan itu target realistis," tegas Rudi Hariyansyah yang juga menjabat Wakil Bupati Pessel.
Dikatakan Rudi, formasi Bacaleg di 5 Daerah Pemilihan terisi penuh dengan keterwakilan perempuan 30 persen.
"Seluruh Bacaleg yang maju dengan PAN sudah teruji, dan selalu hadir bantu masyarakat," tegasnya.
"Insya Allah, PAN akan menang lagi dengan perolehan 10 kursi DPRD," tegasnya lagi.
"Untuk itu, Bacaleg dan seluruh kader PAN kita minta untuk terus bekerja keras, dan selalu hadir bantu masyarakat," tambahnya.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pemkab Pessel Dapat KUR Bidang Pertanian Rp50 Miliar
- PENUTUPAN LATSITARDANUS 2023, Rusma Yul Anwar: Terima Kasih Taruna-taruni, dan Kabarkan Pessel Seantero Nusantara
- PENAS XVI: Pemkab Pessel Tampilkan Belasan Produk Unggulan
- LATSITARDANUS, Rusma Yul Anwar: Kami Bangga Terpilih Sebagai Lokasi Latihan
- LATSITARDANUS: Wartawan Pos Metro Padang Dapat Penghargaan Dan Yontarlat-1/Macan