40.Peserta Ikuti Pelatihan Tata Kelola Bisnis dan Pemasaran Pariwisata

Selasa, 08 November 2022, 08:17 WIB | Wisata | Kota Padang
40.Peserta Ikuti Pelatihan Tata Kelola Bisnis dan Pemasaran Pariwisata
Sebanyak 40 peserta mengikuti pelatihan Tata Kelola, Bisnis dan Pemasaran, yang digelar Dinas Pariwisata Padang selama tiga hari. (veri rikiyanto)

PADANG (7/11/2022) - Sebanyak 40 orang peserta mengikut Pelatihan Tata Kelola, Bisnis dan Pemasaran, yang digelar Dinas Pariwisata Padang selama tiga hari.

Peserta pelatihan ini, Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis), pengelola Homestay serta pengelola Kampung Tematik.

"Kegiatan itu diselenggarakan untuk meningkatkan pengetahuan, wawasan, keterampilan dan sikap kerja SDM pengelola destinasi wisata dalam mengelola dan mengembangkan destinasi wisatanya masing-masing," ungkap Kasi Destinasi Wisata Tri Pria Anugrah mewakili Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang, Eri Sendjaya saat membuka pelatihan, Senin.

Dikatakan, sasaran dari kegiatan ini adalah para peserta mengetahui dan memahami pentingnya tata kelola, bisnis dan pemasaran destinasi pariwisata serta memahami komponen-komponen dan faktor-faktor penting dalam pengembangan dan penyelenggaraannya.

Baca juga: 40 Pedagang Pantai Air Manis Ikuti Pelatihan Pengelolaan Sampah dan Sanitasi

Melalu pelatihan ini, Dinas Pariwisata berharap, para pengelola destinasi ataupun desa wisata dapat memberikan layanan prima pada para wisatawan yang datang berkunjung.

"Sektor pariwisata merupakan salah satu sektor strategis dan berkontribusi besar dalam pembangunan dan peningkatan ekonomi serta sektor penghasil PAD terbesar bagi Kota Padang," ungkapnya.

Peserta pelatihan akan mendapatkan sejumlah materi keterampilan antara lain; branding, pemasaran, dan penjualan destinasi wisata.

"Saya berharap, Pariwisata Indonesia khususnya Padang, benar-benar sudah menerapkan Sustainable Tourism pada Tour Operator dengan kriteria Pengelolaan Berkelanjutan, Maksimal Manfaat Sosial dan Ekonomi, Meningkatkan Warisan Budaya dan Maksimal Manfaat Bagi Lingkungan," tutup Tri. (vri)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI