Ini Jadwal Safari Dakwah Ustad Adi Hidayat di Sumatera Barat Pekan Kedua Oktober 2022
PADANG (12/10/2022) - Ustadz kondang Adi Hidayat akan menggelar safari dakwah di sejumlah daerah di Sumatera Barat, akhir pekan ini.
Diketahui, Adi Hidayat di awal tahun 2011 kembali ke Indonesia dan mengasuh Ponpes al-Qur'an al-Hikmah di Lebak Bulus. Dua tahun kemudian, berpindah ke Bekasi dan mendirikan Quantum Akhyar Institute, yayasan yang bergerak di bidang studi Islam dan pengembangan dakwah.
Yayasan ini juga memiliki program-program yang luarbiasa antara lain: Sekolah Terbuka UAH, Kaderisasi Ulama, At-Taisir Learning Center (program TFT, Program Berbaq, Program Kelas Profesi dan Program Hati), Umrah dan Tour serta beasiswa.
Pada November 2016, dia mendirikan Akhyar TV sebagai media dakwah utama.
Kini, Ustaz Adi Hidayat aktif menjadi narasumber keagamaan baik ta'lim, seminar, dan selainnya. dia juga giat menulis dan telah melahirkan karya dalam bahasa Arab dan Indonesia kurang lebih sebanyak 12 karya.
Untuk kegiatan sehariannya, Ustadz Adi Hidayat Lc MA banyak mengisi ceramah-ceramah agama di berbagai tempat. Jamaah yang mengikuti kajiannya sangat banyak dikarenakan ceramahnya mengenai keislaman sangat mudah dipahami oleh banyak orang.
Berikut jadwal ceramah Ustadz Adi Hidayat di Sumbar:
Titik 1:
- Jumat, 14 Oktober 202 2
- Pukul 19.00-21.00 WIB
- Lokasi : Masjid Darul Muttaqin
- Alamat : Jl Ujung Pandang Wisma Indah IV, Surau Gadang, Kec. Nanggalo, Kota Padang, Sumatera Barat
Titik 2:
- Sabtu, 15 Oktober 2022
- Pukul 09.00-11.00 WIB
- Lokasi : Masjid Ummi Lembah Gumanti
- Alamat : Alahan Panjang, Kec. Lembah Gumanti, Kabupaten Solok, Sumatera Barat
Titik 3:
- Ahad, 16 Oktober 2022
- Pukul 15.30-17.30 WIB
- Lokasi : Masjid Raya Lantai Batu
- Alamat :Jorong Lantai Batu,Nagari Baringin,Kecamatan Lima Kaum,Tanah Datar, Sumbar
Titik 4:
- Ahad, 16 Oktober 2022
- Pukul 18.00-20.00 WIB
- Lokasi : Ponpes Taajul Huffazh
- Alamat : Kamang Mudiak Agam
Titik 5:
- Pukul 05.30-07.00 WIB
- Lokasi : Masjid Jami' Aur Kuning
- Alamat: Jalan Prof Jl. M. Yamin, Aur Kuning, Aur Birugo Tigo Baleh, Bukittinggi Sumatera Barat
Titik 6:
- Pukul 09.00-12.00 WIB
- Lokasi : Masjid Syuhada
- Alamat : Jambak 4 Koto Bukittinggi. (kyo)
Baca juga: Walnag Matur Temui Bupati Agam, Ini yang Dibicarakan
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pramuka Sumbar Miliki KTA Multifungsi, Jadi Percontohan di Indonesia, Kerja Sama dengan Bank Mandiri
- Kafilah Sumatera Barat Pertahankan Predikat Juara Umum MTQ VII Korpri Tahun 2024
- FIB Unand Tuan Rumah Seminar Nasional dan Rapat Kerja PPSI Tahun 2024
- KPU Sumbar Gelar Nobar Film Tepatilah Janji, Tonjolkan Sisi Gelap Pelaksanaan Pilkada dan Kekuatan Media Sosial
- PUSINDOK Unand Inisiasi Penelitian Industri Media Online di Sumatera Barat, Ini Tanggapan Peserta FGD
Dua Pengedar Ganja dan Sabu Dibekuk, Barang Bukti Capai 30 Kg
Gaya Hidup - 13 November 2024
PPI dan Pemko Bukittinggi Gelar Paskibraka Competition 2024
Gaya Hidup - 05 November 2024