RSUP M Djamil Raih Akreditasi A, Yusirwan: 500 Orang Siap Dilatih per Pekan
Terkait dengan itu, Direktur Utama RSUP M Djamil, Yusirwan Yusuf mengatakan, pihaknya memiliki potensi mendidik yang besar. Ditambah paska adanya akreditasi M Djamil kini dapat menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan mulai dari tingkat dasar keperawatan hingga spesialis.
Dimana nantinya akan dibuatkan paket-paket pelatihan sesuai dengan bidang-bidang keahlian yang dibutuhkan.
"Kemampuan mendidik yang dimiliki RSUP M Djamil ini, tidak kurang dari 500 orang per minggu. Kita punya staf pengajar dan guru-guru yang luar biasa, tapi sebelumnya tidak bisa mengajar karena belum terakreditasi," ungkap dia.
Baca juga: Pramuka Sumbar Miliki KTA Multifungsi, Jadi Percontohan di Indonesia, Kerja Sama dengan Bank Mandiri
"Sekarang setelah pintu terbuka, bisa dibayangkan upgrade ilmu yang bisa dilakukan langsung dengan pasien," ujar Yusirwan.
Diketahui RSUP M Djamil, jadi institusi penyelenggara pelatihan kesehatan terakreditasi yang ke-11 di seluruh Indonesia.
RSUP M Djamil juga siap berkolaborasi dengan seluruh organisasi profesi di bidang kesehatan dalam rangka peningkatan mutu dan kompetensi SDM tenaga kesehatan. (kyo)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
- Debat Pamungkas Pilgub Sumbar Diwarnai Saling Sindir dan Isak Tangis
- Pemprov Sumbar Bangun Sinergisitas Pemungutan Opsen Pajak Daerah
- 202 Personel Protokol Ikuti Bimtek, Ini Arahan Andri Yulika
- Pemprov Sumbar akan Bangun Kantor MUI 5 Lantai, Telan Dana Rp24 Miliar