Siswa SD dan SMP se-Pasaman Barat Ditargetkan Hapal 1 Juz Selama Setahun
PASAMAN BARAT (18/2/2022) - Bupati Pasaman Barat, Hamsuardi menjelaskan program Tahfizh al Quran mulai diterapkan di seluruh SD dan SMP di Pasaman Barat mulai 21 Februari 2022. Hamsuardi berharap, anak-anak SD dan SMP tersebut, dapat menghafal 1 juz al Quran dalam 1 tahun yang dimulai dari QS Al Baqarah.
"Sosialisasi program tahfiz ini dalam rangka menyamakan pandangan dalam mengangkat program bidang keagamaan Pemkab Pasbar. Ini penting, karena telah tertuang dalam RPJMD," ungkap Hamsuardi, sosialisasi Program Unggulan Tahfizh al Quran tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Pasaman Barat, di Balaerong Pusako Anak Nagari, Jumat.
Dikatakan, program ini dimulai Senin depan. Seluruh anak didik SD dan SMP, membaca dan menghafal al Quran setiap malam. "Sebanyak 4 ayat dalam seminggu. Harapan kita, 1 tahun itu, telah hafal 1 Juz," ucap Hamsuardi.
Program ini sekaligus mendukung Program Magrib Mengaji di Pasaman Barat sekaligus sesuai visi bupati dan wakil bupati untuk mewujudkan Pasaman Barat yang Agamais, Sehat dan Maju.
Baca juga: 7.764 Orang Warga Pasaman Barat jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan, Iuran Dibayarkan dari DBH Sawit
Turut hadir dalam sosialisasi, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Agusli, Sekretaris Dinas Pendidikan, Pramana Yose, para Kabid, Kasi, Koordinator Wilayah (Korwil) dan Kepala SD dan SMP se-Pasaman Barat beserta stakeholder lainnya.
Setiap hari Rabu dan Sabtu, lanjutnya, sebelum jam pulang sekolah, murid-murid tersebut menyetorkan hafalannya (Tazmi'). Untuk itu, kepala sekolah beserta guru agama, memiliki kewajiban mengingatkan guru kelas mata pelajaran akhir yang akan bertugas.
"Dengan membaca dan menghafal al Quran secara rutin, anak-anak generasi muda Pasbar akan terhindar dari perilaku buruk," harapnya.
Dikatakan Hamsuardi, tahun 2036 nanti, 30 persen masyarakat Pasbar harus jadi penghafal al Quran. Selain untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan, kebiasaan membaca dan menghafal al Quran, akan menjadi bekal hingga ke akhirat kelak.
Baca juga: Ini Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pasbar Pilkada Serentak 2024
Sementara itu, Agusli menegaskan pada peserta sosialisasi, program unggulan Tahfizh al Quran disikapi dengan baik.
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- KPU Pasbar Ajak Forkopimda Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih
- 7.764 Orang Warga Pasaman Barat jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan, Iuran Dibayarkan dari DBH Sawit
- Tantangan Kesehatan Pasbar masih Tinggi
- Debat Putaran II Pilkada Pasbar, Alfi Syahrin: Jangan Keluar dari Tema agar Masyarakat Punya Referensi Lengkap
- Polda Sumbar Anugerahkan Penghargaan untk Plt Bupati Pasbar