HAB ke-76 Tingkat Agam, Wabup Lepas Gerak Jalan Santai
AGAM (22/1/2022) - Wakil Bupati Agam, Irwan Fikri melepas gerak jalan santai memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama ke-76 tingkat kabupaten Agam, Sabtu.
Peringatan HAB di Agam dimasa Pandemi Covid19 yang sudah melandai, digelar dengan berbagai kegiatan lomba di lingkungan Kemenag. Termasuk dengan jalan santai, start di lapangan Lawang Tigo Balai melalui Jorong Kampung Caniago, Gajah Mati, Katapiang dan finish kembali di lapangan Lawang Tigo Balai.
Pada kesempatan itu, Irwan Fikri didampingi Kakanmenag Agam, Marjanis serta Kadisparpora, Syatria, Kadisdikbud, Isra dan Jajaran Kamenag Agam, setiap tahun dilaksanakan secara sederhana.
Irwan Fikri menyampaikan ucapan selamat memperingati HAB ke-76. Melalui kegiatan ini diharapkannya, Kemenag Agam dapat meningkatkan kerjasama dengan Pemda Agam dengan menghadirkan Agam yang madani.
Baca juga: Pjs Bupati Agam Pimpin Rapat Koordinasi Jelang Pencoblosan Pemilihan Serentak 2024, Ini yang Dibahas
Dimana di dalamnya, akan meliputi penerapan nilai-nilai Islam ditengah-tengah masyarakat sekaligus mendukung program kegiatan yang dirancang.
Sementara itu, Marjanis juga mengapresiasi kegiatan yang luar biasa dengan telah melaksanakan kegiatan semenjak November lalu dengan berbagai lomba sebanyak 36 iven diakhiri dengan gerak jalan santai.
"Melalui gerak jalan santai ini ada 3 manfaat yang diambil yaitu knowledge, psikomotor dan afektif. Melalui gerak jalan akan terjalin silaturrahmi antara semua keluarga besar Kantor Kemenag Agam," tutur Marjanis.
Untuk itu, kata Marjanis, melalui gerak jalan juga saling tukar informasi antar jajaran KUA yang ada di Kabupaten Agam.
Baca juga: Pjs Bupati Agam: Penguatan SDM harus Sejalan dengan Kebutuhan Era Digital
Gerak jalan santai diikuti ratusan perserta di jajaran Kemenag dan masyarakat dibanjiri ratusan hadiah doorprize, hadiah pertama didapat siswa MTsM Lawang Tigo Balai. (ham)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Bupati Agam Pimpin Rapat Koordinasi Jelang Pencoblosan Pemilihan Serentak 2024, Ini yang Dibahas
- Pjs Bupati Agam: Penguatan SDM harus Sejalan dengan Kebutuhan Era Digital
- Sekda Agam Tandatangani Perjanjian Kerjasama Pemungutan Opsen Pajak dengan Pemprov Sumbar
- Pjs Bupati Agam Hadiri Rapat Mendagri Bersama Komisi II DPR RI, Bahas Kesiapan Pilkada Serentak 2024
- Ketua Pengadilan Tinggi Padang Kunjungi Pemkab Agam, Ini yang Dibicarakan