Pemilihan Langsung 82 Wali Nagari di Agam Sistem e-Voting, Pertama di Sumatera

Rabu, 15 Desember 2021, 19:40 WIB | Kabar Daerah | Kab. Agam
Pemilihan Langsung 82 Wali Nagari di Agam Sistem e-Voting, Pertama di Sumatera
Bupati Agam, Andriwarman memasangkan benggo seorang wali nagari, saat pelantikan serentak di kantor bupati Agam, Rabu. (humas)

AGAM (15/12/2021) - Kepala Bidang Pemerintahan Nagari pada Dinas PMN Agam, Zulkarnain mengatakan, pemilihan secara elektronik (e-voting) sukses dilaksanakan di 82 nagari. Proses pemilihan dilaksanakan dalam tiga tahapan sepanjang tahun 2021 ini.

"Kabupaten Agam merupakan satu-satunya daerah di Sumatera yang sukses menyelenggarakan pemilihan wali nagari secara e-voting," ungkap Zulkarnain di Lubukbasung, Rabu.

Pemilihan langsung wali nagari yang diselenggarakan pada 2021 ini merupakan kali ketiga yang dilakukan secara serentak menggunakan sistem e-voting. Sebelumnya, sistem yang sama juga dipakai pada pemilihan tahun 2017 dan 2019.

"Kabupaten Agam merupakan satu-satunya daerah yang menyelenggarakan pemilihan wali nagari menggunakan sistem e-voting di Sumatera. Sistem e-voting ini telah jadi contoh bagi banyak daerah tetangga. Oleh karena itu, sudah sepatutnya kita semua bangga terhadap proses pemilihan ini," ucapnya.

Baca juga: Dicari Perempuan Inspiratif Tingkat Agam 2022

Menurutnya, pemilihan wali nagari secara e-voting, memiliki banyak keunggulan. Selain lebih efektif dan tidak memakan waktu lama, sistem e-voting juga dapat menghindari kecurangan.

"Melalui sistem ini, para pemilih hanya bisa melakukan vote sebanyak satu kali. Jadi tidak bisa dicurangi," jelasnya.

Ditambahkan, saat ini sistem pemilihan secara e-voting milik Kabupaten Agam telah mengantongi penghargaan inovasi terbaik se-Indonesia.

Diketahui, pemilihan menggunakan sistem e-voting ini pertama kali dilakukan pada pemilihan kepala desa di Kabupaten Jembrana, Provinsi Bali.

Baca juga: Yenni Andri Warman Hadiri Pertemuan Forum Istri Kepala Daerah

"Di Indonesia, Kabupaten Agam merupakan daerah kedua yang sukses menyelenggarakan pemilihan secara elektronik," ujarnya. (ham)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI