481 Personil Gabungan Siap Amankan Pembukaan TdS
VALORAnews -- Sekitar 481 personel gabungan, siap mengamankan proses grand opening dan start etape I Tour de Singkarak (TdS) 2015 pada 3 September 2015. Terdiri dari 350 personil Polri, TNI (40 personil), Pol PP (55 personil), Kamla (6 personil), Dishub (25 personil) dan BPBD (5 personil).
"Personil gabungan ini nanti, akan ditempatkan dibeberapa titik yang telah ditentukan. Kita terus mempersiapkan pengamanan termasuk pengamanan grand opening pada Jumat (2/10/2015) malam, di kawasan parkir Pantai Carocok Painan," ungkap Kapolres Pesisir Selatan AKBP Deni Yuhasdi melalui Kabag Ops Kompol Agustober, Rabu (23/9/2015).
Dijelaskan Kompol Agustober, selain pengamanan grand opening dan grand start, untuk arus lalu lintas Pessel - Padang akan dilakukan penutupan sementara selama dua jam sebelum start. (lek)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Rekomendasi Camping Ground di Pesisir Selatan, Pemandangannya Indah Cocok Berkemah, Cuma Rp150 Ribu per Malam
- 4 Tempat Liburan di Pesisir Selatan Sumbar, 3 Diantarnya Wisata Air
- KULINER KHAS MANDEH: Gulai Ambacang Ikan Karang, Nikmatnya Bikin Lidah Bergoyang
- CAMPING di MANDEH: Mengintip Indahnya Sunset dari Dalam Kemah
- TREKKING MANDEH: Menikmati Sekeping Surga Tersembunyi, di Puncak Batu Garudo