22 Lansia Khatam Tahsin Al Quran, Marfendi: Dibina Pemyuluh Agama
BUKITTINGGI (29/9/2021) - Wakil Wali Kota Bukittinggi, Marfendi membuka Khatam Tahsin Alquran (KTA). KTA tersebut diselenggarakan di Surau (Mushalla) Manggih, Rabu pagi.
Menurut Marfendi, Tahsin Al Quran adalah belajar memperbaiki bacaan Al Quran.
"KTA ini diikuti sebanyak 22 orang warga lanjut usia (Lansia) sekitar Manggi. Di samping khatam juga diadakan lomba membaca Alquran antar mereka. Dan sebagai juri di perlombaan adalah perwakilan dari Kementrian Agama (Kemenag)," katanya.
Diterangkan, kegiatan belajar memperbaiki membaca Alquran, telah berlangsung sejak 2 tahun lalu. Hanya saja, lanjut dia, bejar memperbaiki bacaan Alquran khusus Lansia itu, masih diikuti oleh kaum ibu.
Baca juga: Pjs Wako Bukittinggi Bentuk Tim Khusus, Pelaku Judi Online jadi Target
"Awal memperbaiki baca Alquran dimulai dari rumah ke rumah dan dibina oleh penyuluh agama. Kemudian kegiatan 22 orang kaum ibu lansia tersebut berlanjut ke Surau. Semoga nantinya kegiatan yang luar biasa ini dapat diikuti oleh kaum bapak," katanya.
Ditambahkan Buya, di setiap akhir pembelajaran tahsin, selalu diadakan lomba atau KTA.
"Kepada setiap pemenang lomba akan diberikan sertifikat oleh Kemenag," jelasnya.
Ia berharap dengan adanya kegiatan tersebut, bisa memberikan inspirasi baru terhadap orang-orang tua atau lansia, baik laki- laki maupun perempuan.
Baca juga: Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
"Iya, artinya, inspirasi itu, memberi peluang bagi kaum lansia lelaki atau perempuan untuk berkumpul dan belajar bersama memperbaiki bacaan Alquran hingga nantinya terasa indah atau sejuk saat didengar," tutupnya.(ham)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Pjs Wako Bukittinggi Bentuk Tim Khusus, Pelaku Judi Online jadi Target
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Gudang Penyimpanan Logistik Pemilihan Serentak 2024
- Pjs Wako Bukittinggi Terima 26 Sertifikat Tanah Aset Pemko dari BPN, Ini Tujuannya
- Pjs Wako Bukittinggi Tinjau Pelaksanaan Gebyar Pelayanan Dukcapil Prima, Ini Arahannya
- Pakaian Anak Daro dan Marapulai Kurai serta Karupuak Sanjai Ditetapkan jadi WBTb Indonesia 2024