Alumni Sosialisasikan Imelda Sari jadi Caketum IKA Unand ke Pimpinan FIB, Ini Pendapat Prof Herwandi
Perbincangan yang juga dihadiri WD I FIB, Dr Anatona, Dr Rumbardi (WD II) dan Imelda Indah Lestari (WD III), memberikan tempat dan waktu pada Prof Herwandi untuk memberikan respon pertemuan ini.
"Fakultas kita memiliki sembilan prodi. Lima S1 dan empat S-2. Untuk S1, tiga prodi akreditasi A dan dua prodi akreditasi B. Ini yang akan kita kejar setahun ini. Target ke depan, seluruh S1 dan S2 akreditas A dalam empat tahun," terangnya.
"FIBAA lembaga akreditasi internasional di Jerman dan Swiss, jadi target kita untuk maju di sana. Akreditasi ini adalah langkah internasionalisasi FIB. Semua kegiatan kita mengarah ke sana," tambah Prof Herwandi.
Baca juga: Kantor DPP IKA Unand Dikembalikan ke Kampus, Firdaus HB Tagih Janji Ketua Umum
Hasil penelitian para dosen FIB, terangnya, telah dimanfaatkan untuk bahan ajar dan buku-buku. "Kedepan, kualitas penelitian kita mesti memiliki daya guna secara langsung pada masyarakat luas. Roadmap pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat memiliki output produk kebudayaan yang nantinya memberikan dampak ekonomi pada masyarakat," demikian Prof Herwandi memulai sambutannya.
Kerjasama internasional berupa student exchange, terangnya, akan dibuka kembali. Selain itu, penelitian internasional juga diintensifkan. "Internasionalisasi FIB ini bisa didorong dari tahapan paling dekat, alumni. Bagaimana alumni kita mampu merajut jaringan tersebut secara lebih baik," jelas Prof Herwandi.
Sinergi alumni, menurut dia, sangat diharapkan civitas akademika. Kampus merdeka yang didengungkan Mas Menteri, tersirat memberikan ruang luas pada kiprah alumni dalam memperkuat posisi almamater.
"Terima kasih atas silaturahim alumni dengan pimpinan fakultas siang ini. Secara pribadi, saya mendukung Imelda Sari untuk maju jadi Ketua Umum IKA Unand," terangnya.
"Saya mengetahui kecerdasan, keilmuan, secara akademis hingga prestasi nasional juga internasional beliau. Imelda merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari fakultas ini. Kita mendukung penuh upaya Imelda. FIB sangat mendukung," tukas Prof Herwandi. (kyo)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- 31 Ormas di Sumbar Suarakan Penolakan Politik Uang, Buya Gusrizal: Haram bagi Pemberi dan Penerima
- Jalan Balingka-Padang Lua Rusak Berat Akibat Pengalihan Jalan, Sumbar Hanya Sanggup Perbaiki 1 Km Audy Cari Dana ke Pusat
- Tol Ruas Sicincin-Bukittinggi Potensi Dialihkan jadi Sicincin-Singkarak-Tanah Datar, Ini Alasannya
- Sesditjen Dukcapil Kemendagri Perintahkan Disdukcapil Layani Perekaman Data KTP El Hingga Hari H Pencoblosan Pilkada
- Sirekap Kembali Digunakan di Pemilihan Serentak 2024