Dishub Padang Kempeskan Ban Truk , Ini Pemicunya
VALORAnews - Dinas Perhubungan Kota Padang gelar penertiban terhadap sejumlah kendaraan yang parkir di badan jalan, Senin (18/1/2021).
Penertiban yang dipimpin Kepala Bidang Keselamatan dan Operasional Dinas Perhubungan Kota Padang, Chandra Eka Putra itu, menyusuri sejumlah ruas jalan yang sering dijadikan sebagai tempat parkir kendaraan.
Salah satu lokasi yang menjadi sasaran operasi kali ini adalah kawasan sepanjang jalan bypass Kecamatan Lubuk Begalung.
Di lokasi tersebut banyak ditemui mobil-mobil besar seperti truk dan tanki yang parkir di sepanjang jalan walau sudah ada rambu-rambu dilarang berhenti (Letter S).
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
Menurut Chandra, selain menimbulkan kemacetan, kondisi mobil yang parkir juga membahayakan pengguna jalan lain serta melanggar UU No 22 Tahun 2009 serta Perwako No 49 Tahun 2013.
"Kita sering mengimbau dan melakukan tindakan persuasif, cuma mereka tetap membandel maka hari ini kita melakukan tindakan tegas," ujar Chandra.
Selain menertibkan, petugas juga melakukan pemeriksaan terhadap kelengkapan dan surat-surat kendaraan. Petugas juga melakukan pengempesan terhadap sejumlah kendaraan yang ditinggal pengemudinya.
Walau sempat mendapat protes dari para pengemudi, petugas tetap melakukan penertiban. Sebagian pengemudi berkilah kalau mereka sedang menunggu antrian untuk mengisi muatan di salah satu pabrik.
Baca juga: Ketua DPRD Sumbar Ingatkan Siswa SMAN 16 Padang Jauhi Tawuran, Narkoba dan Pergaulan Bebas
"Kegiatan ini akan kita lakukan secara rutin, guna mewujudkan Kota Padang sebagai kawasan tertib lalu lintas hingga menciptakan kenyamanan bagi pengguna jalan terutama bagi warga Kota Padang," pungkas Chandra. (vry)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar