Painan jadi Lokasi Grand Start TdS 2015

Kamis, 20 Agustus 2015, 06:47 WIB | Sport | Kab. Pesisir Selatan
Painan jadi Lokasi Grand Start TdS 2015
Peserta TdS 2014 tengah melintasi jalan jalan di kota Sumbar. (istimewa)

VALORAnews - Menghadapi iven tahunan Tour de Singkarak (TdS) 2015, Pemkab Pessel telah ditunjuk sebagai lokasi grand start sekaligus grand opening. Panitia lokal juga terus mempersiapkan segala sesuatunya.

"SK dari panitia pusat tentang penunjukan Painan sebagai lokasi start, grand opening sekaligus etape I, telah dikeluarkan. Pelaksanaannya pada 3 Oktober 2015," ungkap Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda Olahraga dan Kebudayaan Pessel, Gunawan, Rabu (19/8/2015).

Lokasi grand start, terang Gunawan, direncanakan di obyek wisata Pantai Carocok, Painan. Sedangkan untuk grand opening akan dilaksanakan 2 Oktober 2015.

"Dalam pekan ini, tim survei TdS 2015 akan turun ke 18 kabupaten/kota termasuk ke Pesisir Selatan, melakukan tinjauan kesiapan pelaksanaan," ungkapnya.

Baca juga: JEMBATAN WISATA PANTAI CAROCOK, Damel: Proses Lelang Sudah Sesuai Aturan

Untuk membiayai kegiatan prestisius ini, Pemkab Pessel mengalokasikan anggaran sebesar Rp1,4 miliar. Nantinya, juga bakal ada tambahan bantuan dari Pemprov dan pusat.

"Ruas jalan di Painan yang akan dilalui peserta, sepanjang 7 kilometer, khusus di dalam kota saja. Untuk grand start ini, ada dua alternatif yaitu di depan kantor bupati atau di kawasan Pantai Carocok Painan," aku Gunawan.

Dengan ditunjuknya sebagai tuan rumah perdana, Pemkab Pessel akan menyiapkan perlengkapan seperti tenda, penginapan, hiburan untuk grand opening serta makanan juga minuman bagi peserta.

Untuk menyiapkan infrastruktur jalan, tim survei yang terdiri dari Dinas Pariwisata, Pekerjaan Umum, Balai Jalan, Perhubungan dan Kepolisian, akan turun kelapangan melukan survei lapangan. Kemudian dilakukan evaluasi nantinya. (lek)

Baca juga: RUSMA YUL ANWAR: Rekrutmen 2.021 PPPK untuk Tingkatkan Kualitas Pelayanan

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan: