Ansor Padangpariaman Matangkan Pelaksanaan Kirab Satu Negeri

Minggu, 16 September 2018, 22:16 WIB | Wisata | Kab. Padang Pariaman
Ansor Padangpariaman Matangkan Pelaksanaan Kirab Satu Negeri
Sekretaris Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Padangpariaman, Alva Anwar, Sabtu (14/9/2018) malam, di Pauhkambar memimpin rapat persiapan Panitia Kirab Satu Negeri. (istimewa)

"Kirab Satu Negeri juga bentuk dari bela agama yang dilakukan Ansor. Untuk itu, Ansor Padangpariaman melakukan Ziarah Kebangsaan agar tahu dengan akar sejarah ulama/Islam di daerah ini. Sehingga kita akan libatkan penyuluh agama, generasi muda, mahasiswa, pelajar dan masyarakat umum untuk mengikutinya," kata Alva.

Menurut Alva, pernah jadi pembicaraan publik, akibat adanya pemberitaan media sosial, yang tidak professional, menuding Ansor membubarkan pengajian. "Kita ingin luruskan, tidak benar Ansor membubarkan pengajian. Yang benar adalah Ansor membubarkan pertemuan yang membahas bagaimana upaya merongrong keutuhan NKRI," terangnya.

"Tapi, pertemuan tersebut dikemas dengan bentuk pengajian. Sehingga pemberitaannya Ansor membubarkan pengajian," tambahnya.

Baca juga: Komisi I DPRD Sampaikan Permintaan Maaf Usai Beraudiensi dengan PCNU Bukittinggi

Sebagai anak muda Nahdlatul Ulama, yang di dalam pengurus dan kadernya juga banyak ulama, Ansor pastilah sangat mendukung pengajian. "Kader Ansor rutin mengadakan pengajian dan menjadi penceramah di berbagai pengajian," tutur Alva. (rls/kyo)

Halaman:
1 2
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI