Padang Raih Anugerah KLA Nindya

Selasa, 24 Juli 2018, 12:06 WIB | News | Kota Padang
Padang Raih Anugerah KLA Nindya
Wako Padang, Mahyeldi menerima piala Kota Layak Anak Ketegori Nindya dari Menteri PPPA, Yohana Yembise pada peringatan Puncak Hari Anak Nasional (HAN) 2018 di panggung penganugerahan kabupaten/kota layak anak se-Indonesia di Dyandra Convention Center, Sur
VISI MISI CALON GUBERNUR SUMBAR PILKADA SERENTAK 2024

Selanjutnya juga dengan terbentuknya Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) yang terdiri atas BUMN, BUMD dan swasta. Tak hanya itu, juga didukung dari program kegiatan peduli anak dari beberapa LSM seperti oleh grup Tanah Ombak, GNI, Ruandu Foundation, Rumah Anak Sholeh, Nurani Perempuan, AIMI, LP2M dan lainnya.

Dijelaskannya, untuk inovasi Kota Layak Anak bagi Kota Padang program-program pun telah diluncurkan. Mulai dari pengembangan Perda No.24 tahun 2012 tentang kawasan tanpa rokok (KTR), komitmen kota Padang bebas iklan, promosi dan sponsor rokok di 2018 disusul pembentukan Satgas Pengawasan KTR.

Selanjutnya program pembinaan terpadu bagi anak jalanan kerjasama dengan Batalyon 133 Yudha Sakti, pembangunan trotoar bagi disabilitas sepanjang 44 KM di 7 titik yakni kawasan jalan Permindo, M.Yamin-Hang Tuah, Gor. H. Agus Salim, Imam Bonjol, Nurul Iman dan Jl Kartini.

Baca juga: Gubernur Sumbar Ucapkan Terima Kasih Atas Semangat Kerelawanan yang Ditumbuhkan PMI

Juga disusul program 18.21 yang diluncurkan pada 1 Muharram 1439 H sebagai program penguatan peran keluarga terhadap anak, inovasi Puskesmas Ramah Anak, pembentukan Tim Reaksi Cepat (TRC) Anti Kekerasan dan Penanggulangan Narkoba, Komunitas Perlindungan Anak dan melakukan sosialisasi dan pembentukan perlindungan anak terpadu berbasis masyarakat (PATBM) di seluruh kelurahan di Kota Padang.

Pada kesempatan itu Walikota Padang juga didampingi Kepala Bappeda Hervan Bahar yang juga Ketua Gugus Tugas Kota Layak Anak Padang dan Kabag Humas Setdako Imral Fauzi. (rls/vry)

Halaman:
1 2
TANGGAPAN MASYARAKAT TENTANG CALON GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR PILKADA SERENTAK 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: