Analisis TPID Maret 2018: Kenaikan Harga Pertalite dan Solar Non Subsidi Picu Inflasi di Sumbar
Di sisi lain, pada kelompok inti, laju inflasi kelompok ini naik tipis dari 0,24% (mtm) pada Februari 2018 menjadi 0,29% (mtm) pada Maret 2018. Kenaikan inflasi kelompok ini berasal dari subkelompok makanan jadi khususnya komoditas mie, nasi dengan lauk, dan ketupat/lontong sayur dengan andil masing-masing sebesar 0,06% (mtm); 0,03% (mtm); dan 0,02% (mtm). Secara umum, penyebab naiknya komoditas tersebut terindikasi tidak hanya kenaikan harga bahan baku melainkan karena naiknya jasa penyajian seperti upah produksi.
Mencermati perkembangan terkini, perkembangan IHK Sumatera Barat pada April 2018 perlu diwaspadai karena tekanan inflasi diperkirakan kembali terjadi. Penyebab tekanan inflasi terindikasi disebabkan oleh adanya kebijakan pemerintah untuk melakukan penyesuaian kembali harga BBM non subsidi serta dampak lanjutan dari kebijakan tersebut.
Curah hujan yang cukup tinggi berisiko pada gagal panen bahkan mengganggu kelancaran distribusi bahan pangan strategis (khususnya tanaman bahan makanan dan hortikultura) dari produsen ke konsumen. Kondisi tersebut didukung prakiraan BKMG Provinsi Sumatera Barat yang menyebutkan bahwa intensitas curah hujan pada April 2018 berada pada kisaran menengah hingga tinggi. Selain dari sisi supply, risiko yang patut diwaspadai adalah meningkatnya permintaan masyarakat menjelang Ramadhan dan faktor lain seperti ekspektasi masyarakat. (rls/vry)
Baca juga: Pjs Wako Bukittinggi Minta TPID Pantau Harga Sembako Tetap Terjangkau
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
- Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
- BPKH Hajj Run 2024 Diikuti Peserta dari Berbagai Provinsi di Indonesia
- Ketua Perwosi Sumbar Beri Penghargaan Khusus untuk Atlet dan Pelatih Wanita Berprestasi di PON dan Peparnas 2024
- Sumbar Kirim 57 Atlet untuk Berlaga Peparnas XVII Jawa Tengah, Dua Emas jadi Target
Pjs Bupati Agam jadi Instruktur Olahraga Rabu Pagi, Ini Pesannya
Olahraga - 20 November 2024
Ribuan Warga Padang Ikuti Senam Golkar Bersatu di GOR Agus Salim
Olahraga - 16 November 2024
Sumbar Kirim 170 Anggota Ikuti Pra-Popnas, Ini Pesan Audy Joinaldy
Olahraga - 10 November 2024