3 Tahun Pimpin Padangpanjang, Hendri Arnis Wujudkan Pembangunan Pasar dan Bertabur Prestasi

Sabtu, 22 Oktober 2016, 16:12 WIB | Kota Padang Panjang
3 Tahun Pimpin Padangpanjang, Hendri Arnis Wujudkan Pembangunan Pasar dan Bertabur...
Wako Padangpanjang, Hendri Arnis dipanggul petugas kebersihan disaksikan Mawardi (Wawako Padangpanjang), usai menerima Piala Adipura Buana yaitu Penghargaan Adipura untuk kota-kota yang dinilai layak huni/nyaman ditinggali pada 22 Juli 2016. Piala Adipura

Prestasi demi prestasi terus digoreskan Walikota Padangpanjang, Hendri Arnis dalam memimpin kota berjulukan Serambi Mekah itu sepanjang 2016 ini. Kepedulian dan komitmen sosok Hendri Arnis yang dilantik 1 Oktober 2013 oleh Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno, membuahkan berbagai penghargaan dari pemerintah pusat. Selain itu, dia juga mewujudkan pembangunan kembali Pasar Padangpanjang tanpa campur tangan pihak ketiga (investor).

"Pemko Padangpanjang, sangat memahami keinginan masyarakat untuk membangun pasar tradisional kita yang terbakar beberapa tahun lalu. Kiat alokasikan dana di APBD sebanyak Rp177 miliar untuk dua tahun anggaran," ungkap Hendri Arnis melalui Kabag Humas dan Protokol Pemko Padangpanjang, Ampera Salim.

Baca juga: Fadly Amran: Zakat dan Wakaf adalab Instrumen Keuangan Islam yang Solutif

Pemenang pembangunan pasar ini yakni PT. Hutama Karya (Persero) Medan. Perusahaan ini merupakan pemenang tender pembangunan, sesuai surat pengumuman pemenang pelelangan dan prakualifikasi, No 23/ULP-PP/PPP.U/5-2016 serta merujuk berita acara hasil pelelangan No 21/ULP-PP/PPP.U/5-2016 tanggal 23 Mei 2016.

"Juga surat penetapan pemenang pelelangan umum dengan prakualifikasi dari Pengguna Anggaran No: 800/217/DPU-PP/V/2016 tanggal 25 Mei 2016 yang menetapkan PT. Hutama Karya (Persero) yang beralamat Jl DI Panjaitan No 166 Medan dengan Harga Penawaran Terkoreksi Rp106,5 miliar sebagai pemenang tender," ungkap Ampera mengutip keputusan UPTD ULP Padangpanjang soal pemenang tender pasar Padangpanjang.

Baca juga: Fadly Amran Kumpulkan Pimpinan OPD, Bahas Cara Tindak Lanjuti Aspirasi Warga


Walikota Padangpanjang, Hendri Arnis meninjau proses pembangunan pasar yang terbakar beberapa tahun lalu. (pasbana.com)

Dengan dibangunnya Pasar Padangpanjang ini, tukas Ampera, salah satu komitmen Hendri Arnis pada masyarakat telah terpenuhi. Komitmen itu yakni sebagai pasangan kepala daerah terpilih bersama Mawardi, duet ini berkomitmen untuk menyelesaikan bengkalai program kerja walikota sebelumnya dan membawa Padangpanjang sebagai kota yang sehat, yaitu sehat jasmani, sehat rohani dan sehat sosial.

Baca juga: Liga 3 Sumbar, Fadly: Skuad PSPP mesti Jaga Sportivitas

Pasar ini proses peletakan batu pertama dilaksanakan pada 3 Juni 2016. Dalam dua tahun, Padangpanjang akan memiliki pasar tradisional yang modern dan hyginies.

Selain itu, Kota Padangpanjang juga meraih Piala Adipura untuk yang ke-11 kalinya pada 2016 ini. Kategori yang didapat yakni Anugrah Adipura Buana yaitu Penghargaan Adipura untuk kota-kota yang dinilai layak huni/nyaman ditinggali.

Baca juga: Fadly Amran Lepas Mak Del Kayuh Pedal Taklukan Jarak 1.000 Km


Wako Padangpanjang, Hendri Arnis menerima Piala Adipura Adibuana 2016 dari Wapres RI, Jusuf Kalla di Siak, Riau. (humas)

Sejalan dengan Rebranding Program Adipura Nasional, pada tahun ini sebanyak 98 Kota di Indonesia berhasil meraih anugrah Adipura dengan tiga kategori yaitu Adipura Buana, Adipura Kirana maupun Adipura Paripurna. Adipura Kirana ditujukan bagi kota-kota yang dinilai memiliki potensi pengembangan ekonomi dari pemanfaatan jasa ekosistem/jasa lingkungan. Sedangkan Adipura Paripurna diberikan kepada kota yang memenuhi kriteria Adipura Buana dan Adipura Kirana sekaligus. Supremasi kebersihan itu diterima langsung H Hendri Arnis BSBA dari Wakil Presiden, Jusuf Kalla didampingi Menteri Lingkungan Hidup Siti Nurbaya pada peringatan hari lingkungan hidup di Siak, Provinsi Riau, 22 Juli 2016.

Baca juga: Kendalikan Inflasi, Fadly: Tingkatkan Budidaya Tanaman Pangan di Pekarangan

Yang teristimewa, Walikota Padangpanjang, Hendri Arnis jadi satu satunya kepala daerah di Provinsi Sumatera Barat yang dinobatkan sebagai Ayah Genre. Gelar Ayah Genre diserahkan Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno melalui Kadis Pora Provinsi Sumatera Barat Priadi Syukur, pada acara ajang Temu Kreativitas dan Perkemahan Bhakti Saka Kencana Tingkat Provinsi Sumatera Barat yang diselenggarakan di Minang Fantasi Kota Padangpanjang, 31 Agustus 2016.

Wako Padangpanjang, Hendri Arnis menerima plat Ayah Genre dari BKKBN Sumatera Barat. (foto gosumbar.com)

BKKBN Provinsi Sumatera Barat menilai, terpilihnya Walikota Padangpanjang jadi Ayah Genre adalah berkat kepedulian walikota energik tersebut terhadap komitmen dari program Generasi Berencana (Genre). Program Genre bertujuan untuk mendorong para generasi remaja berprilaku sehat, menghindari Sex bebas, HIV AIDS, mendewasakan usia pernikahan dan mempunyai perencanaan kehidupan berkeluarga.

Hendri Arnis menyampaikan ucapan terima kasih atas penghargaan yang diberikan ke dirinya. "Penghargaan ini saya dedikasikan untuk masyarakat kota Padangpanjang, terkhusus untuk generasi muda, semoga dengan apa yang didapat hari ini bisa memicu anak muda kita agar jadi orang yang berprestasi, bersemangat mencapai masa depan yang lebih baik," ungkapnya usai meraih penghargaan tersebut.

Setelah itu, H Hendri Arnis juga menerima Anugerah Tokoh Inspiratif Sumsel 2016 di The Pistop Cafe & Resto, Kota Palembang, Sumatera Selatan, 7 Oktober 2016. Anugerah ini diberikan Provinsi Sumatera Selatan bekerjasama dengan LSM Lintas Politika yang bermotokan Sukses Meraih Sukses, bersamaan dengan Gelar Budaya Bangga Sumatera Selatan. Tokoh yang menerima anugerah ini, adalah mereka dipandang punya andil pemikiran untuk mengembangkan pembangunan Provinsi Sumatera Selatan.


Wako Padangpanjang, Hendri Arnis menerima Anugerah Tokoh Inspiratif Sumsel 2016 di The Pistop Cafe & Resto, Kota Palembang, Sumatera Selatan, 7 Oktober 2016. (humas)

Hendri Arnis menyambut baik anugerah ini. "Ini merupakan suatu penghormatan bagi saya. Saya punya istri berasal dari Sumatera Selatan. Saya merasa lebih terinspirasi juga untuk lebih memberikan sumbangsih untuk membangun Sumsel," katanya.

Penghargaan Ketahanan Pangan, juga diraih kota di daerah perlintasan ini. Ketahanan pangan ini merupakan salah satu upaya memotivasi Pemerintah Daerah untuk meningkatkan dan mempertahankan produksi padi dan jagung yang diberikan ke bupati/walikota, yang diserahkan pada puncak perayaan Hari Pangan se-Dunia ke-36 Tingkat Sumatera Barat di Kota Solok, 13 Oktober 2016. Padangpanjang adalah salah satu kabupaten/kota yang menerima penghargaan dalam kategori peningkatan produksi padi di atas 5 persen pada 2015.

Selanjutnya, Hendri Arnis, menerima anugerah Kawastara Pawitra dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI. Penghargaan tersebut adalah anugerah bagi kepala daerah yang dinilai berintegritas dalam menyiapkan calon kepala sekolah, diserahkan oleh Mendikbud RI Muhajir Effendi.

Anugerah Kawastara Pawitra diterima Hendri Arnis pada 15 Oktober 2016 di Hotel Novotel Surakarta, Yogyakarta. Penghargaan yang sama juga diterima oleh beberapa orang kepala daerah di Sumatera Barat antara lain Walikota Payakumbuh, Walikota Padang dan Walikota Pariaman. Pengaturan mengenai persyaratan administratif dan teknis penugasan atau pengangkatan guru sebagai kepala sekolah dituangkan dalam Permendiknas No 28 Tahun 2010.

Tujuannya adalah untuk membangun pendidikan yang berkualitas. Guru yang ditugaskan sebagai Kepala Sekolah haruslah mereka yang telah melewati tahapan dari proses seleksi sampai kepada diklat yang dilakukan secara indipenden dan profesional oleh lembaga yang ditetapkan. Dalam hal ini pemerintah menugaskan Lembaga Pengembangan dan Pemberdayaan Kepala Sekolah Indonesia di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Di Kota Padangpanjang proses ini telah diterapkan sejak 2014. (adv)

Editor: Mangindo Kayo

Bagikan: