Hari Jadi Pessel Ke - 75: Bangun Komitmen, Satukan Tekad, Ciptakan Prestasi untuk Pesisir Selatan
PESISIR SELATAN (15/04/2023) - Hari ini, Sabtu, Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel), Sumatera Barat, memperingati Hari Terbentuknya (Hari Jadi) yang ke - 75 tahun.
Seperti tahun lalu, peringatan di tahun ini kembali bertepatan dengan Bulan Ramadhan.
Baca juga: Bapemperda DPRD Sumbar Konsultasikan Prolegda Tahun 2025 ke Kemendagri, Ini Hasilnya
Gelaran peringatan, dilaksanakan dalam Rapat Paripurna, di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat.
Rapat paripurna dipimpin Ketua DPRD Pessel Ermizen, ikut dihadiri Wakil Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy, Bupati Dharmasraya Sutan Riska, Bupati Rusma Yul Anwar.
Baca juga: Perwira Polisi Ditembak di Solok Selatan, Ini Analisis PBHI Sumbar
Selanjutnya, para wakil ketua dan anggota DPRD Pessel, Forkopimda, sejumlah kepala daerah, tokoh masyarakat, organisasi kemasyarakatan, dan lainnya.
Ermizen mengatakan, hari ini, Sabtu, 15 April 2023, adalah hari yang berbahagia bagi seluruh masyarakat Pessel pada umumnya.
Di mana, kita bersama memperingati Hari Jadi Kabupaten Pessel yang ke-75.
Baca juga: Majelis BPSK Padang Temui Wakil Ketua DPRD Sumbar, Ini yang Dibicarakan
Tanggal 15 April, telah disepakati oleh seluruh masyarakat Pessel sebagai hari bersatunya masyarakat.
Baca juga: Polda Sumbar Tanam Jagung Manis untuk Sukseskan Asta Cita Presiden Prabowo, Ini Harapan Muhidi
Dari Ujung Utara Koto XI Tarusan, sampai ujung Selatan Silaut, menjadi Pesisir Selatan yang berdaulat penuh, sebagai satu Kabupaten.
Peringatan ini, bukan hanya euforia, dan luapan kegembiraan yang patut dikenang, diperingati secara seremonial belaka, tetapi jauh lebih penting dari pada itu.
Ada beberapa hal yang perlu kita renungkan dalam peringatan Hari Jadi ke 75 ini, yaitu :
Pertama, Mengenal Masa Lalu
Masa lalu adalah masa dimana kita telah berbuat. Kita bisa mengevaluasi tentang apa-apa yang telah kita lakukan sebelumnya.
Ada keberhasilan, ada kesalahan dan ada kekurangan. Kita akan mempedomani, sebagai motivasi untuk berbuat hal-hal yang lebih baik.
Kedua, Mengisi Masa Sekarang
Potensi apa yang kita miliki sekarang, dan apa yang dapat kita lakukan dengan memanfaatkan potensi yang ada itu seoptimal mungkin.
Tujuannya sudah jelas, yaitu untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Pessel.
"Rancak daerahnya, dan sejahtera masyarakatnya," ucap Ermizen.
Ketiga, Menatap Masa Depan
Menatap masa depan dengan berpatokan kepada informasi yang kita miliki.
Informasi itu berupa kekuatan dan peluang. Dikelola dengan sebaik-baiknya, sehingga bisa menjadi energy yang besar untuk membangun Pessel.
Dengan demikian, masa depan yang menjadi harapan masyarakat Pessel, akan bisa menjadi kenyataan.
"Hal yang tidak kalah penting dalam peringatan ini, bagaimana menjadikan momentum hari jadi ini, untuk membangun komitmen yang sama, menyatukan tekad, memberikan karya, dan prestasi yang terbaik, untuk Pessel yang kita banggakan, sesuai dengan kapasitas, kapabilitas dan kompetensi kita masing-masing," ujar Ermizen.
Sementara itu, Bupati Pessel Rusma Yul Anwar, dalam pidatonya mengajak para generasi muda dan masyarakat Pessel di moment Hari Jadi Kabupaten Pessel ke -- 75, sebagai penambah referensi nilai -- nilai sejarah berdirinya Kabupaten Pesisir Selatan.
"Peran aktif, saran, masukan dan kritikan yang sifatnya membangun dari seluruh lapisan masyarakat, para perantau, dan pihak terkait lainnya, sangat berharga dalam pembangunan di Pesisir Selatan," ucap Rusma Yul Anwar. (ADV)
Editor: Tusrisep