Koalisi Padang Bersatu Deklarasikan Emdes, Emzalmi: Kami Dapat Dukungan Penuh Parpol
Senada dengan itu, Syamsu Rahim selaku tokoh masyarakat Sumatera Barat menegaskan, pasangan Emzalmi-Desri Ayunda adalah untuk semua warga kota, baik itu dari etnis Nias, Batak, Jawa, Makasar, Tinghoa, apalagi Minangkabau. Pasangan ini akan merangkul semua elemen warga kota dalam kepemimpinannya.
"Kita tidak butuh pemimpin yang eksklusif, yang hanya mementingkan kelompok dan golongannya sendiri. Tetapi kita ingin Emzalmi-Desri Ayunda untuk semua warga Kota Padang yang heterogen, yang penduduknya dari berbagai etnis," ujarnya.
Baca juga: PPP Usung Emzalmi-Desri Merujuk Rekam Jejak
Namun, katanya, jika Emzalmi-Desri terpilih sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang, mereka harus selalu kompak dalam memimpin Kota Padang, tidak boleh retak atau pecah di tengah jalan.
Sementara itu, Emzalmi selaku calon walikota, berterimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya bersama Desri Ayunda.
"nilah yang kita tunggu-tunggu, dukungan penuh partai politik yang ada di Kota Padang," ujarnya.
Desri Ayunda sendiri, dalam orasinya menyorot masih tingginya tingkat kemiskinan di Kota Padang. Ia mengatakan, saat ini tingkat kemiskinan di Kota Padang masih 25 persen dari jumlah penduduk Kota Padang.
"Kita akan berantas kemiskinan itu. Untuk itu, kami mohon doa dan dukungan warga kota ini untuk maju di Pilkada Kota Padang," tegasnya.
Deklarasi itu juga dihadiri Ketua DPW PPP Sumbar, Hariadi, Ketua DPW Partai Gerindra Sumbar, Nasrul Abit, Ketua DPW Partai Demokrat Sumbar, Josrizal Zain, Ketua DPW Hanura Sumbar, Marlis, Ketua DPD Partai Golkar Sumbar, Hendra Irawan Rahim, Ketua DPW Nasdem Sumbar, Amin Mulkan bersama anggota Fraksi Nasdem DPR RI, Endre Sjaifoel.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Ada 6 TPS Khusus di Pilkada Padang 2024, Juga Ada Tempat Tertentu, Ini Lokasinya
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan