Tampung Aspirasi Warga Purus, Mahyeldi: Mari Kita Bersinergi
Setelah menampung aspirasi warga, Mahyeldi terlebih dahulu menyampaikan agar semua masyarakat mengutamakan saling bersinergi dan menyikapi berbagai hal secara bersama-sama. "Mari kita saling bersemangat, bersinergi dan bekerja sama dalam mengatasi setiap hal," ajaknya.
Terkait beberapa masukan yang diterima, terang dia, akan disikapi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. Seperti pengerukan, pihak Dinas PUPR dalam kesempatan itu langsung merencanakan melakukannya paling cepat Februari 2018 mendatang.
Kemudian, terkait usulan penambahan SMP di wilayah Purus Padang Barat, Dinas Pendidikan dan jajaran juga akan meninjau ulang, apa perlu penambahan sekolah atau hanya lokal belajar saja.
Baca juga: Mahyeldi Jalani Cuti Kampanye Pilkada, Fasilitas Dinas Diserahkan ke Plt Gubernur
"Karena memang kita tidak ingin ada anak-anak yang tamat SD tidak melanjutkan pendidikannya dikarenakan berbagai hal," ujar Mahyeldi.
Terkait masalah narkoba, ia mengharapkan semua unsur masyarakat bersama-sama mencegahnya. Karena diketahui narkoba merupakan ancaman bagi bangsa Indonesia dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang ingin menghancurkan generasi penerus.
Usai berdialog, Mahyeldi menyerahkan bantuan hibah Pemko Padang sebesar Rp10 juta disertai al Quran beserta tafsir. Dalam kesempatan tersebut terlihat hadir semua pimpinan OPD di lingkup Pemko Padang yang disambut Camat Padang Barat, Eri Senjaya dan Lurah Purus, Fajri Rahmad Ersya. (rls/vri)
Penulis:
Editor:
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar