Penilaian Tempo Media Group, Padang jadi Kota Potensial untuk Investasi

Kamis, 28 September 2017, 13:44 WIB | News | Kota Padang
Penilaian Tempo Media Group, Padang jadi Kota Potensial untuk Investasi
Walikota Padang, Mahyeldi Dt Marajo berdialog dengan PKL di Pasar Raya Padang. Rencananya, Pasar Raya ini akan diresmikan Presiden RI, Joko Widodo, medio Oktober 2017 nanti. (humas)

VALORAnews - Kota Padang meraih penghargaan Indonesia Attractiveness Award 2017, sebagai kota yang potensial untuk pengembangan investasi. Walikota Padang, Mahyeldi Dt Marajo akan menerima penghargaan tersebut pada malam apresiasi Indonesia Attractiveness Award 2017 di Jakarta, Jumat (29/9/2017).

Menurut Mahyeldi, pengembangan investasi di Kota Padang sudah mulai dilirik investor untuk berinvestasi. Terlihat dari beberapa pembangunan yang telah selesai dilaksanakan maupun yang sedang dalam pengerjaan.

"Hingga saat ini, iklim investasi di Padang menunjukkan tren positif. Kota Padang masih menjadi tujuan utama untuk menanamkan investasi di Provinsi Sumatera Barat. Beragam investasi dapat ditanamkan, baik sektor pariwisata, seperti hotel hingga restoran, sektor pendidikan, seperti perguruan tinggi swasta, maupun sektor kesehatan, seperti rumah sakit swasta," kata Mahyeldi.

Dikatakan Mahyeldi, pada 2018, akan ada pelebaran jalan di kawasan pembangunan. Pasar Raya yang menampung ribuan pedagang usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), segera diresmikan Presiden Joko Widodo, medio Oktober mendatang.

Baca juga: Survei Voxpol Pilgub Sumbar 2024, Elektabilitas Mahyeldi-Vasko 70,3 Persen, Epyardi-Ekos 16,8 Persen

"Di bidang pariwisata, ada sejumlah spot destinasi pariwisata yang potensial untuk dikembangkan, salah satunya wisata bahari," ungkapnya.

Mahyeldi berharap investasi di Kota Padang, semakin bergerak maju. Pihaknya sudah menghubungi beberapa investor. Seperti mempromosikan peluang investasi kepada ratusan pengusaha dari Timur Tengah. Tak hanya itu, forum bisnis dengan pengusaha lokal di Padang pun dilakukan.

"Kami memiliki cukup banyak pulau dengan keindahan yang luar biasa. Itu yang kita coba tawarkan ke mereka. Kami juga menawarkan sejumlah opsi investasi di bidang lainnya, seperti infrastruktur, perhotelan dan bidang energi," ujarnya.

Mahyeldi juga sudah berkomunikasi dengan para pengusaha Minang di Jakarta, tentang peluang investasi. Pembangunan properti, khususnya perumahan mulai berkembang. Siapa pun yang memenuhi persyaratan akan diterima untuk berinvestasi. Bagi investor yang ingin berinvestasi, pemerintah Kota Padang memberikan banyak kemudahan.

Baca juga: Gubernur Lantik Hani Syopiar Rustam jadi Pjs Wali Kota Bukittinggi, Bertugas 2 Bulan

"Pemerintah kota telah memiliki peraturan daerah tentang insentif untuk investasi yakni Perda No 11 Tahun 2009. Dengan adanya Perda ini, Kota Padang mempunyai keunggulan kompetitif dibanding daerah lain yang sama-sama jadi tujuan investasi," ucapnya.

Halaman:
IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI