Galang Receh di Pinggir Jalan Viral secara Nasional: PABBSI Ancam Lifter Angkat Berat Yunior Sumbar dan Klubnya Disanksi
Aksi penggalangan receh ini, kemudian disiarkan secara luas oleh berbagai media lokal dan nasional, baik cetak, elektronik maupun siber. "Mengumpulkan uang receh di jalanan ini, telah jadi perbincangan di komunitas olahraga nasional. Oleh Ketua Umum PB PABBSI, Roslan Perkasa Roeslani, saya diperintahkan untuk menelusuri kejadian sebenarnya. Karena kebetulan tengah berada di Sumbar mengawal iven binaraga di Kota Sawahlunto, tugas ini saya jalankan," ungkap Irwan Alwi.
"Penggalian informasi yang saya lakukan di Sumbar, persoalan ini tak lepas dari faktor oknum pengurus di klub. Karenanya, kita meminta pada pengurus provinsi (Pengprov) PABBSI Sumbar, untuk memberikan sanksi tegas apakah pada klub maupun ke atletnya. Kita menunggu laporan terkait sanksi yang akan diberikan," terang Irwan Alwi. (Baca: Jika Diberi Sanksi PABBSI, Yal Azis: Saya Akan Buka Semuanya)
Sementara, Ketua KONI Sumbar, Syaiful dalam jumpa pers itu, lebih menginginkan sanksi dijatuhkan kepada klub dan pengurus Family Barbel Club, tempat Sandra berlatih selama ini. Sandra dinilainya hanya korban kooptasi.
Baca juga: Syaiful Efendi dari PKS jadi Ketua DPRD Bukittinggi Defenitif
"Kita di KONI berharap, meskipun nanti sanksi dijatuhkan, sebaiknya bukan pada Sandra, tapi pada club tempat dia bernaung. Hal ini nanti akan kita bicarakan dari hati ke hati," jelas Syaiful. (Baca: Sanksi untuk Sandra Dipastikan Edwarsyah Bersifat Mendidik)
Dalam jumpa pers itu, pengurus KONI Sumbar tampak hadir lengkap. Juga hadir Ketua Dewan Penyantun KONI Sumbar, H Sengaja Budi Syukur, Kabid Binpres Dispora Sumbar, Raffli Effendi, Ketua Umum PABBSI Sumbar yang diwakili oleh Wakil Ketuanya, Edwarsyah dan Thomas Gomes serta atlet Binaraga Sumbar, Iwan Samuaray di ruang kerja Ketua Umum lantai II KONI Sumbar Jl. Rasuna Said No.87 Padang. (kyo)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- WI Sumbar Satu Suara Mendukung: Agus "Abien" Suardi Terpilih Aklamasi di Ajang Musprovlub KONI Sumbar
- Tiga Tim Siap Saling Kalahkan di Friendly Cup Satnite
- Lapas Perempuan Padang Gelar Turnamen Badminton Antarpegawai
- Balari Malam Meriahkan Hari Jadi Media Online Topsatu
- Rakyat Sumbar Futsal Cup I Ditabuh, Siapkan Klub Futsal Sekolahmu
Nonton Piala Dunia Gratis, Ini Link Yalla Shoot Tanpa Blokir
Sport - 27 November 2022
Ini 8 Saluran Nonton Live Streaming Piala Dunia 2022
Sport - 24 November 2022