Ada Lima Posisi Eselon II di Agam Masih Kosong

Sabtu, 07 Januari 2017, 15:54 WIB | Wisata | Kab. Agam
Ada Lima Posisi Eselon II di Agam Masih Kosong
Bupati Agam, Indra Catri didampingi Trinda Farhan Satria (Wabup Agam), menyapa para pejabat eselon III dan IV jelang pelantikan yang digelar di aula kantor Bapeda Agam, Jumat (6/1/2017). (humas)

VALORAnews -- Bupati Agam, Indra Catri menegaskan, lima posisi kosong untuk eselon II, akan diisi melalui mekanisme lelang jabatan. Prosesnya akan dimulai dalam waktu dua bulan kedepan. Pelelangan akan dilakukan secara terbuka dan independen.

Kelima posisi eselon II itu yakni Kepala Dinas Keuangan Daerah, Dinas Arsip dan Perpustakaan, Dinas Koperindag serta dua staf ahli bupati.

"Semua pejabat yang sudah memenuhi persyaratan yang lengkap, silahkan saja untuk mengikuti ujian pada lelang jabatan itu. Tidak ada intervensi. Seleksi dilakukan secara independen dan diputuskan tim Pansel," tegas Indra Catri, usai pelantikan 200 pejabat eselon III dan IV Setdakab Agam di aula kantor Bapeda, Jumat (6/1/2017).

Ditegaskan Indra Catri, sementara waktu, untuk menjalankan roda organisasi, posisi jabatan eselon II yang masih kosong akan kembali di Plt-kan. "Saat ini juga masih dilakukan pengumpulan pejabat eselon II guna mengisi jabatan yang kosong. Akan ada Pansel untuk transparasi. Insya Allah dua bulan ini semua eselon II, III dan IV akan segera terisi," terangnya.

Baca juga: Satgas Penanggulangan Bencana Bersihkan Masjid Jami' Sungai Pua

Pelantikan atau perobakan "kabinet" tersebut, seiring diberlakukannya Peraturan Pemerintah (PP) No 18 Tahun 2016 tentang Organisasi Perangkat Daerah serta rekomendasi Komisi Aparatur Sipil Negara tentang pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi dilakukan secara seleksi terbuka serta UU No 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara, bahwa pengukuhan dan job fit atau melalui uji kesesuaian yang dilakukan oleh panitia seleksi. (rls/ham)

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: