Ini Pesan Indra Catri untuk Pejabat yang Baru Dilantik

Sabtu, 07 Januari 2017, 15:46 WIB | Wisata | Kab. Agam
Ini Pesan Indra Catri untuk Pejabat yang Baru Dilantik
Bupati Agam, Indra Catri bersama Trinda Farhan Satria (Wabup Agam), berbicara sembari berbisik saat pelantikan 200 pejabat eselon III dan IV di aula kantor Bapeda Agam, Jumat (6/1/2017). (humas)

VALORAnews - Bupati Agam, Indra Catri meminta para pejabat yang dilantik di posisi eselon III dan IV, segera meningkatkan sinergitas antar sesama pejabat dan pegawai. Pelantikan ini digelar di aula kantor Bappeda, Jumat (6/1/2017).

Pejabat OPD Setdakab Agam yang dilantik tercatat, eselon III sebanyak 16 orang dan eselon IV sebanyak 184 orang. Kesemuanya, di awal tahun baru ini, diharapkan dapat jadi momentum untuk semangat yang baru dalam menjalankan tugas Aparatur Sipil Negara (ASN) dan bekerja tanpa pamrih demi memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.

"Bantu saya bersama wakil bupati, untuk menjalankan tugas pokok pemerintahan. Bantu saya untuk membina pegawai, bantu saya untuk menjaga marwah pegawai, bantu saya untuk selalu menjaga harmonisasi dan bantu saya dalam melayani dan membina masyarakat," harap Indra Catri.

Indra yang juga mantan pegawai negeri sipil ini meminta agar para pejabat yang dilantik, dapat meningkatkan kemampuan diri dalam melaksanakan seluruh program pembangunan yang tertuang dalam rencana strategis daerah.

Baca juga: Satgas Penanggulangan Bencana Bersihkan Masjid Jami' Sungai Pua

"Harus tanggap, cepat dan tepat dalam mengaplikasikan setiap kebijakan pimpinan daerah serta mampu untuk mengantisipasi berbagai perkembangan dan aspirasi yang berkembang di tengah-tengah masyarakat," tegasnya.

Indra Catri menambahkan, para pejabat yang baru dilantik, khususnya yang dipercayakan untuk jadi Pimpinan pada Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD), dalam menjalankan tugas dapat lebih kreatif dan inovatif .

"Selalu meningkatkan kemampuan dan kekompakan tim kerja, agar nantinya tugas dan tanggung jawab yang diberikan serta yang dilaksanakan dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan harapan," tukasnya. (rls/ham)

Penulis:
Editor:
Sumber:

Bagikan: