Wujudkan KWT, Padang Gandeng Pessel

Senin, 05 September 2016, 11:30 WIB | News | Kota Padang
Wujudkan KWT, Padang Gandeng Pessel
Wawako Padang, Emzalmi bersama Hendrajoni (Bupati Pessel) dan jajaran lainnya, dijamu makan siang di rumah warga di KWT Mandeh, Senin (5/9/2016). (humas)

VALORAnews - Upaya pengembangan Kawasan Wisata Terpadu (KWT) Gunung Padang menjadi prioritas Pemko Padang sebagai destinasi wisata unggulan bagi Kota Padang saat ini. Untuk merealisasikannya, Pemko menggandeng Pemkab Pesisir Selatan

"Jadi, sesuai dengan prinsip-prinsip pengembangan kota, perlu adanya kerja sama dengan daerah-daerah perbatasan. Untuk KWT Gunung Padang berbatasan dengan Pesisir Selatan (Pessel) sebagaimana di sana ada kawasan wisata Mandeh dan pulau-pulau menarik lainnya," sebut Wawako Padang Emzalmi dikutip dari siaran pers Humas Pemko Padang, Senin (5/9/2016).

Emzalmi menyebutkan, dengan adanya upaya tersebut, Pemko Padang dan Pemkab Pessel telah menyatakan niat untuk menggabungkan kawasan wisata di Kota Padang.yang berbatasan langsung dengan kawasan wisata Mandeh. Tentu dalam hal ini dengan melalui koordinasi dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Barat (Sumbar).

"Dalam rangka itu semua, Pemko Padang dan Pemkab Pessel sepakat bekerja sama yang ditambah dengan rencana investasi dari Arab Saudi. Kita berharap, pihak Pemprov Sumbar dapat membentuk tim koordinasi terkait investasi tersebut," harapnya.

Baca juga: Menunggu Realisasi Kawasan Wisata Terpadu

Lebih lanjut kata Wawako, jika tim koordinasi sudah terbentuk, tentunya akan memudahkan dalam percepatan untuk pengembangan kawasan wisata bagi kedua daerah ke depan.

"Insya Allah dari pertemuan kali ini, Pemko Padang bersama Pemkab Pessel dan perusahaan yang memfasilitasi investor dari Arab Saudi menyatakan sepakat untuk bekerja sama untuk membuat perencanaan perbatasan terpadu. Untuk kawasan wisata Mandeh, kita ketahui peran tokoh Sumbar seperti Andrinof Chaniago sangatlah penting dan strategis. Maka itu, semoga akan memberikan penguatan dalam upaya kita menjadikan Sumbar sebagai destinasi wisata nasional dan internasional," pungkasnya. (vri)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI