Antisipasi Kekacauan Start di TdS 2016, Pemkab Pessel Maksimalkan Koordinasi
VALORAnews - Antisipasi insiden kekacauan start seperti pelaksanaa di tahun lalu, Pemkab Pesisir Selatan (Pessel) Sumatera Barata, kian memaksimalkan koordinasi dengan pihak panitia Tour de Singkarak serta instansi terkait di daerahnya.
"Kami (Pemkab Pessel) terus memaksimalkan koordinasi. Ini dilakukan, upaya tidak terulangnya insiden start seperti tahun lalu," kata Nasral, Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Dinas Pariwisata Pessel, Minggu (7/8/2016).
Tak hanya itu, terangnya, selaku panitia tuan rumah Etape 5 Tour de Singkarak 2016 Pantai Carocok Pessel - Pantai Gandoriah Kota Pariaman 152,6 Kilometer, pihaknya juga sudah memperbanyak rambu-rambu serta personil di lapangan.
"Jadi, seluruh rute yang akan dilalui akan mudah dilihat oleh pembalap. Kesimpulan, semua rute dan jalur sudah siap dan kami optimistis sukses dalam penyelenggaraan tahun ini," kata Nasral.
Baca juga: PILKADA 2024, BAWASLU: Awasi Ketat Distribusi Surat C Pemberitahuan ke Pemilih
Dilansir dari sejumlah media, Etape 1 Tour de Singkarak 2015 pada Sabtu 3 Oktober 2015, tidak ada penghitungan waktu (Etape yang dimulai di Pantai Carocok Pessel menuju Pantai Gondoriah, Kota Pariaman).
Etape pertama yang diikuti 135 pembalap tersebut dibatalkan, karena adanya permasalahan teknis saat perlombaan berlangsung.
Permasalahan bermula saat terjadi kebingungan kala para pembalap tiba di simpang Tugu UHA selepas start di Pantai Carocok Painan. Ada kesalahan komunikasi antara rombongan pembalap, mobil official dan penyelenggara, sehingga ada beberapa pembalap yang salah mengambil jalur di persimpangan tersebut.
Balapan dihentikan, dan dilakukan start ulang. Namun, setelah pembalap menempuh jalan sepanjang 40 kilometer, tepatnya di Nagari Barung-Barung Balantai, Kecamatan Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan, balapan kembali dihentikan.
Baca juga: PILKADA PESSEL 2024: Cawabup Nasta Oktavian Dilaporkan ke Polisi dan Bawaslu
Karunaratne, Chief Commissaire Tour de Singkarak 2015 menyebut, ada kesalahan teknis. Ada pembalap atau official yang salah jalan, sehingga menyebabkan beberapa mobil tim balap mengikutinya.
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Rekomendasi Camping Ground di Pesisir Selatan, Pemandangannya Indah Cocok Berkemah, Cuma Rp150 Ribu per Malam
- 4 Tempat Liburan di Pesisir Selatan Sumbar, 3 Diantarnya Wisata Air
- KULINER KHAS MANDEH: Gulai Ambacang Ikan Karang, Nikmatnya Bikin Lidah Bergoyang
- CAMPING di MANDEH: Mengintip Indahnya Sunset dari Dalam Kemah
- TREKKING MANDEH: Menikmati Sekeping Surga Tersembunyi, di Puncak Batu Garudo