Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke Sumbar Meningkat

Kamis, 28 Juli 2016, 16:11 WIB | News | Provinsi Sumatera Barat
Kunjungan Wisatawan Mancanegara ke Sumbar Meningkat
Wisatawan mancanegara di Bukittinggi, melintasi Jam Gadang yang merupakan salah satu ikon wisata di Sumbar. (istimewa)

VALORAnews - Keseriusan Pemprov Sumatera Barat (Sumbar) dalam mengembangkan pariwisata di Sumbar mulai membuahkan hasil. Buktinya, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) yang datang ke Sumbar meningkat dari tahun sebelumnya.

Kepala Bidang Statistik Distribusi Badan Pusat Statistik (BPS) Sumbar, Azwir yang dikutib dari website resmi BPS Sumbar menerangkan, jumlah wisman yang datang ke Sumbar melalui Bandara Internasional Minangkabau dan Pelabuhan Teluk Bayur bulan Mei 2016 mencapai 4.854 orang.

"Jumlah ini mengalami peningkatan 19,47 persen dibanding wisman April 2016 yang tercatat sebanyak 4.063 orang," katanya sebagaimana yang dirilis baru-baru ini.

Dijelaskannya, Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Sumbar pada Mei 2016 mencapai rata-rata 60,67 persen. Jumlah ini juga mengalami peningkatan 6,01 poin dibanding TPK bulan April 2016 sebesar 54,66 persen.

Tingkat Penghunian Kamar (TPK) Akomodasi lainnya di Sumbar bulan Mei 2016 mencapai rata-rata 36,17 persen. Meningkat 0,83 poin dibanding bulan April 2016 sebesar 35,34 persen.

Rata-rata lama menginap tamu asing dan Indonesia pada hotel berbintang bulan Mei 2016 tercatat selama 1,31 hari, turun 0,17 hari bila dibandingkan dengan April 2016 yang tercatat 1,48 hari.

Rata-rata lama menginap tamu asing dan Indonesia pada akomodasi lainnya bulan Mei 2016 tercatat selama 1,21 hari, turun 0,07 hari dibandingkan dengan bulan April 2016 yang tercatat 1,28 hari.

Jumlah penumpang angkutan udara domestik di Bandara Internasional Minangkabau pada bulan Mei 2016 meningkat sebesar 22,81 persen dibandingkan bulan sebelumnya. Sementara itu jumlah penumpang angkutan udara internasional meningkat sebesar 14,26 persen dibandingkan bulan sebelumnya.

Jumlah barang yang diangkut oleh angkutan laut dalam negeri pada bulan Mei 2016 mengalami penurunan sebesar 37,13 persen dibandingkan bulan sebelumnya. (dal)

IKLAN NOMOR URUT PEMILIHAN GUBERNUR DAN WAKIL GUBERNUR SUMBAR PEMILIHAN 2024

Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:

Bagikan:
IKLAN CALON WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA PADANG PEMILIHAN SERENTAK 2024
IKLAN TOLAK POLITIK UANG PEMILIHAN SERENTAK 2024 KPU SUMBAR
IKLAN SOSIALISASI NOMOR URUT CALON BUPATI-WAKIL BUPATI KEPULAUAN MENTAWAI