Inilah Empat Tujuan City Tour Selama MNEK
VALORAnews - Empat lokasi ditetapkan sebagai tujuan 'City Tour' dalam helat Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2016. Keempat lokasi tersebut yakni Museum Adityawarman, Jembatan Siti Nurbaya, Klenteng, serta Masjid Raya Sumatera Barat.
Sekda Padang Nasir Ahmad mengatakan, kegiatan City Tour dilakukan untuk memperkenalkan destinasi wisata Kota Padang ke seluruh dunia. "Sehingga diharapkan nantinya Padang menjadi kota yang lebih maju dan go internasional," ujar Nasir Ahmad saat meninjau persiapan di emoat lokasi tersebut, Kamis (7/4/2016) sore.
Dia berharap, iven MNEK yang berskala internasional ini sukses digelar dan mendapat kesan positif dari seluruh peserta. Untuk mewujudkan itu, Sekda mengimbau kepada seluruh warga untuk saling bekerjasama menyukseskan agenda internasional ini terutama dengan saling menjaga K3. (vri)
Penulis:
Editor: Devan Alvaro
Sumber:
Berita Terkait
- Debat Pamungkas Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Berlangsung 3,5 Jam
- Reses Dapil Masa Sidang I ke Kecamatan Nanggalo, Evi Yandri Terima 30 Aspirasi Warga
- LUTD PLN, Wujudkan Mimpi Asmanidar 'Bertemu' Prabowo-Gibran
- Debat Pilkada Padang 2024, Cawakonya Lulusan Luar Negeri, Panelisnya Dosen dan Akuntan
- Kombes Ferry Harahap Wisuda Gelar Doktor Administrasi Publik, Ini Harapan Plt Gubernur Sumbar